Kesulitan Mengatur Keuangan di Kala Pandemi, Simak Tips Aman dan Hemat Berikut Ini

4 Juli 2020 23:42 WIB
Kesulitan Mengatur Keuangan di Kala Pandemi, Simak Tips Aman dan Hemat Berikut Ini
Kesulitan Mengatur Keuangan di Kala Pandemi, Simak Tips Aman dan Hemat Berikut Ini ( )

Semarang, Sonora.ID -Memasuki bulan Juli, masih ada beberapa bahan pangan yang cukup tinggi seperti daging ayam, gula dan bawang merah.

Rata-rata harga gula pasir lokal berkisar Rp 15.000, harga bawang merah sekitar Rp 44.650 per kg, semantara kini rata-rata harga daging ayam melejit hingga Rp 45.000 per kg.

Hal ini mau tidak mau membuat banyak orang memutar otak untuk berhemat. Salah satu cara untuk menekan pengeluaran adalah dengan memangkas uang belanja.

Memangkas pengeluaran belanja terutama bahan pangan cukup sulit untuk diterapkan.

Baca Juga: Ingin Sehat Di Tengah Pandemi Covid-19? Begini 4 Tips Aman Berolahraga

Tetapi Anda bisa mengakalinya dengan memanfaatkan beberapa sayuran yang bisa ditanam sendiri dirumah.

Tips belanja untuk stok selama seminggu secara aman dan tetap hemat berikut:

1.Tentukan menu masakan selama seminggu

Menu masakan sering jadi persoalan bagi beberapa orang, terutama para ibu. Daripada setiap hari harus memikirkan masakan yang akan dibuat, lebih baik sediakan satu waktu untuk menentukan menu masakan selama seminggu.

Perencanaan menu masakan dapat membantu anda mengetahui stok bahan makanan yang benar-benar diperlukan.

Jadi, tak ada sayuran atau bahan makanan yang busuk dan terbuang karena terlalu lama tak diolah.

Tips belanja satu ini juga memudahkan anda dalam membuat daftar belanjaan.

Baca Juga: Patut Dicoba, Tips Ajak Balikan Si Mantan berdasarkan Zodiak

2. Tulis daftar belanjaan di kertas

Kunci belanja yang paling efektif adalah mengetahui barang yang akan dibeli.

Ini dapat mencegah kamu membeli barang yang tidak diperlukan atau justru melupakan barang yang dibutuhkan. Jadi, bujet belanja bisa lebih terkontrol.

3. Belanja Sayur di Pasar Tradisional

Belanja sayur dan ikan segar di pasar tradisional akan menghemat uang belanja sampai dengan 30% dari pasar modern.

Sebagai contoh kangkung di pasar tradisional hanya Rp1500-Rp2000 rupiah saja satu ikat.

4. Masak Sendiri

Masak sendiri bisa menghemat sampai dengan 50% dari pada membeli makanan matang dari rumah makan.

Tanpa mengurangi kandungan gizi, gunakan daging, seafood dan ayam sebagai bahan makanan tambahan dalam menu sehari-hari.

"Pilih bahan yang mana murah jangan pilih bahan yang harganya mahal," katanya.

Baca Juga: 3 Tips Memilih Sepeda Yang Tepat Versi Sekjen Ikatan Sport Sepeda Indonesia

5. Manfaatkan Diskon

Anda bisa manfaatkan waktu diskon toko untuk berbelanja kebutuhan keluarga. Hati-hati jangan sampai momen ini membuat pengeluaran menjadi membengkak.

6. Belanja dengan Kupon
Beberapa toko swalayan sering memberikan kupon belanja yang juga berfungsi sebagai iklan di koran atau majalah.

Bentuknya bisa berupa sejumlah diskon atau sejumlah rupiah.

7. Olah Makanan Sisa

Jika ada kelebihan makanan atau biasa disebut makanan sisa, maka jangan langsung dibuang.

Lebih baik makanan sisa tersebut diolah dengan cara dipanaskan kembali dan dimakan esok hari. Jangan remehkan makanan sisa.

Baca Juga: Berikut 8 Tips Kurangi Jerawat Secara Gratis yang Seringkali Diabaikan!

PenulisIyeng Veda
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm