Sonora.ID - Belakangan ini media sosial kembali di buat gempar oleh sejumlah designer fashion.
Pasalnya banyak nitizen yang tergeleng-geleng heran karena mendapati sebuah postingan yang menjual kain kafan Hypebeast.
Bagaimana tidak kain Kafan tersebut terbuat dari kain dengan brand Internasional yang harganya terkenal setinggi langit atau mahal abis.
Baca Juga: Tak Pernah Dikabarkan Sakit, Umi Pipik Ternyata Sudah Siapkan Kain Kafan untuk Dirinya
Bahkan kain kafan tersebut dijual secara online di salah satu e-commers terbesar di Indonesia.
Seorang penjual kedapatan menjual sepotong kain kafan bermerk DURCHVOLK seharga Rp. 2.199.000.
Tidak hanya soal dagangan yang membuat nitizen heboh dan gempar.
Rupanya para warganet juga menyoroti kolom keterangan yang diberikan oleh akun olshop tersebut.
Malaikat munkar dan nakir :
— txtdarionlineshop (@txtdarionlshop) July 3, 2020
"berapa harga outfit lo" pic.twitter.com/6AmNpxQeuU
Baca Juga: Dirut Garuda Buka Suara Soal WNA Meninggal Dunia Di Dalam Pesawat
"Kini Telah Hadir Kai Kafan yang bergaya Hypebeast, cocok untuk kamu yang semasa hidupnya berjiwa Hype banget,"
"Kain Kafan ini di design untuk kalian yang suka dengan style hypebeast, cocok untuk di dalam kubir, untuk bergaya lainnya,"
"Kain ini hadir dengan beberapa ukuran tersedia, minimal memesan seminggu sebelum meninggal."
Sang pen jual juga menuturkan bahwa harus melakukan konfirmasi pemesanan jika ingin melakukan pembelian.
Hal tersebut dilakukan lantaran stok yang disedikan tidak selalu sama seperti yang tertera di akun tersebut.
"Sebelum order harap kontak admin, karena barang tidak selalu tersedia di stock kami,"pungkas penjual.
Baca Juga: Cerita Horor: Mba Kunti Berambut Panjang yang Dirindukan Cahyo
Sejak dibagikan pada Jumat (3/7/2020), cuitan itu langsung viral. Total sudah ada 5,9 ribu likes dan aneka macam komentar warganet.
Munkar nakir ekspresinya gimna ya kalo beneran ngeliat ini? Tulis akun Horrorpedia
"Misalnya masuk neraka setidaknya bergaya, ucap orang yang membelinya," komentar salah satu akun.
"Poci hypebeast," imbuh komentar dari akun lainnya.
"Ini cara buyer menilai produk, kira-kira gimana ya?" tanya yang lain.
"Badan boleh mati, gaya jangan," tambah warganet.
"Mati aja banyak gaya," imbuh yang lain.
"Malaikat langsung insecure pas lihat harganya."
Sementara, ada pula warganet yang membagikan potret peti mati berlogo supreme.
Adapula yang menyatakan bahwa kain kafan tersebut sebenarnya adalah hoodie keluaran merek Durchvolk yang dihargai Rp 400 ribu saja.
Bagaimana pendapat Anda? Apakah ada rasa ingin memiliki kain kafan seharga 2,2jt tersebut?
Baca Juga: Balikpapan Lampaui Target Provinsi Untuk Akseptor KB