Sonora.ID - Kehidupan masing-masing orang ditentukan oleh banyak aspek seperti kondisi lingkungan, kondisi keluarga, dan kesehatan dalam diri orang tersebut.
Namun, ada juga kepercayaan Tingkok dan mereka yang mempercayai teori Fengshui menyatakan bahwa kesesuaian fengshui dengan kehidupan manusia sangat berkaitan erat.
Bahkan fengshui ini tidak melulu tentang peletakan barang di dalam rumah atau tentang letak rumah yang sesuai dengan anggota di dalam rumah tersebut.
Fengshui juga berkaitan dengan kendaraan motor atau mobil yang dimiliki oleh seseorang, karena kendaraan tertentu bisa membawa hoki atau keberuntungan bagi pemiliknya.
Baca Juga: 4 Zodiak yang Bakal Beruntung di Minggu Ini, Pisces Bakal Bebunga-bunga
Hal ini pun diterapkan dalam dunia otomotif, dibuktikan dengan adanya warna-warna baru yang terus berkembang yang ditawarkan oleh produsen mobil.
Pasalnya, fengshui pernah menyatakan bahwa warna yang cocok dan membawa keberuntungan pada tahun tertentu adalah warna yang mentereng seperti kuning, biru, atau merah.
Namun pada tahun tikus logam ini, pakar fengshui menyatakan bahwa warna-warna tersebut sudah tidak lagi membawa keberuntungan yang maksimal bagi pemiliknya.
Baca Juga: Bawa Keberuntungan dan Kekayaan, 4 Hewan Ini Cocok Jadi Peliharaan
Bahkan warna putih yang menjadi tren pada tahun 2019 yang lalu pun sudah mulai ditinggalkan pada tahun 2020 ini.
Pakar fengshui ini menyatakan bahwa pada tahun tikus logam ini warna yang membawa keberuntungan adalah mobil berwarna senada dengan logam.
“Abu-abu, hitam, merah maroon, dan coklat mulai diminati oleh masyarakat karena bisa membawa keberuntungan tahun ini,” jelas pakar fengshui tersebut.
Baca Juga: Intip Nasib dan Keberuntungan Anda berdasarkan Bentuk Jari Kaki
Pihaknya juga menjelaskan bahwa jika didasarkan dengan unsur logam, warna hitamlah yang paling beruntung pada tahun ini.
Setelah hitam, warna mobil yang juga membawa kebentungan terbesar adalah warna coklat, warna ini juga bisa membawa kabar baik bagi pemiliknya.
Kemudian disusul dengan warna merah maroon dan abu-abu.
Sedangkan untuk warna yang tidak cocok pada tahun ini adalah mobil berwarna biru dan hijau.
Bahkan teori dan kepercayaan ini juga berlaku untuk kendaraan roda dua.
Baca Juga: Mantap! Ini 3 Zodiak yang Bakal Beruntung Banget di Bulan Juli 2020