Sonora.ID – Ilmu fengshui bisa mencakup seluruh aspek kehidupan kita, yang paling sering dibahas biasanya adalah ilmu fengshui tata letak rumah.
Dalam ilmu fengshui rumah, terdapat beberapa elemen fengshui penting yang harus diperhatikan, yaitu elemen tanah, logam, air, dan api.
Elemen ini juga berlaku di bidang kehidupan lainnya, tidak hanya di bidang peletakan tata ruang rumah saja.
Baca Juga: Mimpi Jadi Orang Kaya? Wujudkan dengan Kunci Sukses Ala Pakar Fengshui
Menurut pakar fengshui, Kang Hong Kian, fengshui rumah yang baik memiliki pengaruh pada kesehatan dan kesuksesan orang yang tinggal di dalamnya.
Dengan memperhatikan elemen fengshui rumah ini, maka Anda bisa mendapatkan kehidupan yang sehat dan sukses.
Ia mengatakan, ada berbagai pertimbangan dalam merancang rumah berdasarkan fengshui rumah, salah satunya adalah dengan mempertimbangkan arah mata angin dengan elemennya.
Baca Juga: Datangkan Keharmonisan Lewat Trik Fengshui Peletakan Kamar Utama
Bagian selatan rumah adalah bagian elemen api. Oleh karena itu, bagian selatan harus diimbangi dengan adanya tumbuhan atau pepohonan, agar api tidak mendominasi kondisi di dalam rumah.
“Kalau bagian selatan rumah tidak diatur dengan baik, misalnya terlalu besar apinya, maka dalam fengshui rumah itu namanya memaksa kinerja jantung, bisa mengganggu kesehatan dan akan terlalu mengagungkan logika, sehingga membuat si penghuni rumah merasa dirinya yang paling tahu,” ujar Kang Hong Kian.
Sementara dengan bagian arah timur dan utara justru harus dirancang dengan sesuatu yang melambangkan api, misalnya warna merah, peletakan mesin, atau adanya desain atau dekorasi yang memiliki bentuk runcing.
Sedangkan pada bagian barat rumah, fengshui rumah yang baik adalah dengan tidak menambahkan unsur api sedikitpun.
Baca Juga: Rencana Memulai Bisnis Tahun ini? Perhatikan Bidang yang Membawa Hoki
Bagian barat adalah elemen logam, jika digabung dengan api akan menimbulkan sesak nafas.
“Apa lagi yang memang berminat mempelajari fengshui, perlu betul-betul teliti dalam menata sektor-sektor sudut mata angin di dalam penataan rumah,” tambah Kang Hong Kian.
Kang Hong Kian juga menambahkan, "Sebenarnya jika unsur api dapat diperlakukan dengan baik, maka banyak sisi positif yang dapat dipetik, misalnya menjadi pribadi yang dapat mengelola dan mengekang emosi dengan baik".
Baca Juga: Tahan Emosi di Masa Pandemi, Pakar Fengshui: Bisa Lancarkan Rezeki