Sonora.ID - Pada Selasa (7/7/2020) Telkom resmi membuka pemblokiran situs Netflix.
Pembukaan akses ini akan memungkinkan pelanggan IndiHome, Telkomsel, dan Wifi.id mengakses konten-konten Netflix.
Seperti diketahui, akses layanan film dan tayangan di Netflix diblokir oleh Telkom sejak 27 Januari 2016, Telkom Group memutuskan untuk memblokir situs tersebut terkait regulasi.
Menurut Arif Wibowo, Vice President Corporate Communication Telkom Arif Wibowo mengatakan bahwa sudah ada "perubahan pendekatan yang dilakukan Netflix untuk pasar Indonesia", sehingga Telkom ingin para pelanggan berkesempatan untuk mengakses beragam konten yang disajikan.
Perlu diketahui bahwa pembukaan akses Netflix untuk pelanggan jaringan Telkom Group bersyarat.
Baca Juga: Series Baru Netflix, Berikut Ini Sinopsis Film 'Warrior Nun'
Netflix akan menyediakan tools untuk fitur parental control (pembatasan akses ke tayangan sesuai umur), serta ada pula mekanisme pelayanan keluhan pelanggan yang telah disetujui.
Selain itu, Netflix akan mengikuti peraturan Self Regulatory Code for Subscription Video on Demand Industry in ASEAN, sebuah regulasi yang melarang penayangan konten dengan unsur pornografi anak, terorisme, mendiskreditkan kelompok masyarakat tertentu, dan hal-hal yang melanggar Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI).
Menyambut kebahagiaan para penikmat tontonannya, Netflix berjanji akan semakin memperbanyak konten asli Indonesia di platform mereka.
Begitu bisa diakses, netizen pun beramai-ramai mengungkapkan antusiasnya di media sosial.
Baca Juga: Penantian Panjang Telah Usai, Telkomsel dan IndiHome Akhirnya Buka Blokir Netflix
Namun ada netizen yang mengkhawatirkan sejumlah tontonan akan disensor berlebihan seperti di televisi yang mengurangi kenyamanan menonton.
Nah, bagi pelanggan jaringan Telkom mungkin bisa mengikuti beberapa langkah di bawah ini untuk bisa membuka konten-konten Netflix baik di browser maupun aplikasi.
- Pastikan sinyal jaringan Telkom anda kuat dan bisa akses internet.
- Untuk pelanggan Telkomsel dan By.U bisa mencoba restart perangkat yang digunakan.
Sementara pelanggan IndiHome bisa coba restart modem untuk mendapatkan jaringan internet yang kuat.
- Bagi anda yang membuka Netflix di browser bisa lakukan clear history atau cache dulu.
Caranya buka menu "History" pada browser, lalu pilih "Clear browsing data". Lalu, buka situs Netflix.
- Untuk yang membuka Netflix dari aplikasi, bisa lakukan clear data. Caranya bisa buka menu "Settings", pilih "Apps".
Baca Juga: Bintang Stranger Things, Millie Bobby Brown Akan Tampil di Film Enola Holmes Netflix
Kemudian, cari aplikasi Netflix dan pilih "Clear data". Setelah selesai, buka aplikasi Netflix, lalu lakukan login kembali.
- Untuk pelanggan IndiHome pastikan tidak melewati batas FUP. Jika sudah melewati batas FUP, maka kecepatan internet akan menurun, sehingga berdampak pada lambatnya mengakses Netflix.
- Sementara, bagi pelanggan Telkomsel dan By.U, pastikan memiliki kuota yang cukup untuk mengakses Netflix. Netflix menawarkan empat pengaturan penggunaan data untuk dipilih: Rendah - 0,3 GB per jam per perangkat, Sedang - SD: 0,7 GB per jam per perangkat, Tinggi - Kualitas video terbaik, hingga 3 GB per jam per perangkat untuk HD, dan 7 GB per jam per perangkat untuk Ultra HD.
Baca Juga: Gandeng Netflix, Leonardo DiCaprio Garap Film Dokumenter Virunga