Pemerintah Siapkan Hunian Sementara Bagi Pengungsi Banjir Bandang

17 Juli 2020 13:05 WIB
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah saat meninjau dapur umur pengungsian korban banjir bandang Masamba, Luwu Utara
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah saat meninjau dapur umur pengungsian korban banjir bandang Masamba, Luwu Utara ( Dok. Pemprov Sulsel)

Nurdin meminta kepada petugas agar menjaga para pengungsi sampai kondisi betul-betul pulih. Ia tidak ingin masyarakat sakit. Nurdin berharap secepat mungkin kehidupan mereka kembali stabil.

"Karena memang kita sudah lihat sekeliling, mereka hanya minta itu saja, kalau bisa ada tempat tinggal sementara," kata Nurdin.

 

Sedangkan, Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani memberi apresiasi atas atensi yang diberikan oleh Pemprov Sulsel dan Pemerintah Pusat. Termasuk perbaikan dan penyediaan fasilitas yang akan diberikan.

"Atas atensi yang sangat luar biasa dari Pak Menteri dan jajaran Pak Gubernur sehingga kami merasa tidak sendiri dan insyallah dengan langkah-langkah yang kita lakukan oleh pemerintah dari Menteri PUPR, yang disampaikan tadi saya kira akan mempercepat daerah ini untuk kembali pulih dan bangkit," sebutnya.

Baca Juga: Presiden Perintahkan Menteri PUPR dan BNPB Tinjau Luwu Utara

Pemkab Luwu Utara juga akan berusaha untuk menyiapkan segala keperluan pemulihan. Bahu-membahu bersama Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat untuk mengatasi banjir dan dampak yang ditimbulkan.

Diketahui, dari data Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), sebanyal 4.930 kepala keluarga di enam kecamatan terdampak banjir bandang di Kabupaten Luwu Utara.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm