Berikut Ini Cara Menjawab Soal Dari Aplikasi Google Classroom

21 Juli 2020 11:00 WIB
Cara menggunakan aplikasi Google Classroom
Cara menggunakan aplikasi Google Classroom ( )

Sonora.ID – Selama masa pandemi Covid-19 ini, para guru dan murid-muridnya pun melaksanakan kegiatan belajar mengajar dari rumah via daring.

Sebagian besar dari mereka menggunakan aplikasi Google Classroom untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar.

Selain gratis, aplikasi Google Classroom juga tergolong mudah untuk digunakan. Guru bisa membuat pertanyaan, kuis, soal dalam bentuk esai ataupun pilihan ganda.

Lantas, bagaimana cara menjawab soal melalui Google Classroom yang diberikan oleh guru?

Baca Juga: Berikut Cara Menggunakan Google Classroom untuk Guru dan Murid yang Belajar di Rumah

Dikutip dari support.google.com, pastikan jenis soalnya terlebih dahulu sebelum menjawab.

Jika jawaban singkat, Anda perlu memasukkan jawaban. Sementara jika pilihan ganda, Anda hanya perlu memilih satu opsi.

Jika diizinkan oleh pengajar, Anda dapat melihat jawaban teman sekelas setelah menyerahkan jawaban.

Selain itu, perlu diingat, sebelum menjawab pertanyaan pastikan Anda sudah memeriksa petunjuk atau lampiran.

Baca Juga: Ignaz Semmelweis, Pelopor Cuci Tangan yang Jadi Google Doodle Hari Ini

Pertanyaan dapat disertai lampiran, seperti item Google Drive, link, atau video YouTube.

Menjawab pertanyaan singkat melalui Laptop/komputer

  1. Buka classroom.google.com.
  2. Klik kelas kemudian pilih Tugas Kelas.
  3. Untuk membaca pertanyaan dan meninjau setiap petunjuk atau lampiran, klik pertanyaan.

Catatan: Anda mungkin harus mengklik Lihat pertanyaan

  1. Pada Jawaban Anda, masukkan jawaban kemudian klik Serahkan, jika diminta untuk mengonfirmasi, klik Serahkan.

Catatan: Anda tidak dapat mengklik Serahkan sebelum memasukkan jawaban.

  1. (Opsional) Untuk menambahkan komentar kelas, klik Tambahkan komentar kelas.

Masukkan komentar Anda kemudian klik Posting.

  1. (Opsional) Untuk mengirimkan komentar pribadi atau pertanyaan ke pengajar, klik pertanyaan kemudian Tambahkan komentar pribadi.

Baca Juga: Utang RI Jebol Rp 5.868 Triliun, Sri Mulyani: Jangan Pakai Benci dan Bahasa Kasar

Menjawab pertanyaan pilihan ganda melalui laptop/komputer

  1. Buka classroom.google.com.
  2. Klik kelas kemudian Tugas Kelas.
  3. Untuk membaca pertanyaan dan meninjau setiap petunjuk atau lampiran, klik pertanyaan.

Catatan: Anda mungkin harus mengklik Lihat pertanyaan.

  1. Pilih jawaban kemudian klik Serahkan. Untuk mengonfirmasi, klik Serahkan.

Catatan: Anda tidak dapat mengklik Serahkan sebelum memasukkan jawaban.

Baca Juga: Kasus Ibu di Tasikmalaya yang Tiba-tiba Melahirkan Disebut dengan Kehamilan Kriptik

Menjawab pertanyaan jawaban singkat melalui Android/iOS

  1. Buka aplikasi Classroom
  2. Ketuk kelas kemudian Tugas Kelas.
  3. Ketuk pertanyaan.
  4. Baca pertanyaan, lalu tinjau setiap petunjuk atau lampiran.
  5. Masukkan jawaban kemudian ketuk Serahkan. Jika diminta untuk mengonfirmasi, ketuk Kirim.

Catatan: Anda tidak dapat mengetuk Serahkan sebelum memasukkan jawaban.

  1. (Opsional) Untuk menambahkan komentar kelas, ketuk Tambahkan komentar kelas. Masukkan komentar kemudian ketuk Posting Postingan.
  2. (Opsional) Untuk mengirimkan komentar atau pertanyaan pribadi ke pengajar, ketuk pertanyaan kemudian Tambahkan komentar pribadi. Masukkan komentar kemudian ketuk Posting Posting.

Baca Juga: Setelah Jadi Sumber Informasi, Jokowi Bubarkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19

Menjawab pertanyaan pilihan ganda melalui Android/iOS

  1. Buka aplikasi Classroom
  2. Ketuk kelas kemudian Tugas Kelas.
  3. Ketuk pertanyaan.
  4. Baca pertanyaan, lalu tinjau setiap petunjuk atau lampiran.
  5. Ketuk jawaban Anda kemudian Serahkan. Untuk mengonfirmasi, ketuk Kirim.

Catatan: Anda tidak dapat mengetuk Serahkan sebelum memasukkan jawaban.

  1. (Opsional) Untuk menambahkan komentar kelas, ketuk Tambahkan komentar kelas. Masukkan komentar kemudian ketuk Posting Postingan.
  2. (Opsional) Untuk mengirimkan komentar atau pertanyaan pribadi ke pengajar, ketuk pertanyaan kemudian Tambahkan komentar pribadi. Masukkan komentar kemudian ketuk Posting Postingan.

 Baca Juga: Atasi Banjir, Pemkot Bandung Lakukan Optimalisasi pada RTH Cibiru

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm