Sonora.ID - Ilmu fengshui percaya jika cermin adalah salah satu elemen dekorasi yang sangat baik.
Selain dapat menambah kemakmuran, cermin juga dapat mendatangkan chi yang baik.
Sayangnya, masih banyak orang-orang yang meletakkan cermin dengan sembarang.
Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memasang cermin di rumah.
Jangan menempatkan cermin di seberang pintu depan
Jika hal ini terjadi, maka akan mendorong energi kembali keluar pintu.
Pasanglah cermin berlawanan dengan pintu depan sehingga bisnis yang Anda jalani bisa sukses.
Baca Juga: Elemen Fengshui Berikut Ini Bisa Mempengaruhi Aspek Kesehatan dan Kesuksesan Kita, Lho!
Pastikan cermin tak menampakkan pintu toilet, kompor atau daerah berantakan
Peletakkan tersebut dipercaya dapat memperbesar energi buruk.
Ibarat api kecil bisa menghangatkan badan, sebaliknya api yang besar akan membuat energi yang terlalu berlebih.
Namun, Jika Anda memasang cermin di atas perapian, hal ini tak dilarang.
Cermin dekorasi atau meja rias di kanan atau kiri tempat tidur
Letak cermin dekorasi atau bahkan meja rias yang ada di dalam kamar hanya diperbolehkan di sisi kanan atau kiri kamar tidur.
Sehingga, Qi yang diisap dan dikeluarkan dari mulut dan hidung tidak diisap pergi.
Berbeda jika posisi cermin yang 'menatap' langsung wajah orang yang tertidur.
Baca Juga: Cocok Jadi Hiasan, 4 Tanaman Ini Bisa Bawa Hoki dan Bikin Tajir Melintir
Cermin di pasang di depan tempat tidur
Dalam kasus kamar tidur, cermin sangat pantang ditempatkan tepat di depan tempat tidur.
Penempatan ini dinyatakan tak baik, sebab cermin secara otomatis akan mengisap daya hidup/Qi seseorang ketika dia terlelap tidur.
Penempatan ini akan membuat penghuni kamar tidur menjadi merasa gelisah dan hatinya tak tenang.
Biasanya disebabkan karena mimpi buruk yang terus menghantui.
Jika keadaan ini terus dilakukan, bahkan bisa menyebabkan vitalitas dan kesehatan seseorang menurun.