Selain meminta maaf kepada para donatur serta relawan rupanya Nursam memiliki alasan mengapa membelanjakan uang donasi tersebut.
Menurutnya uang tersebut dibelanjakan lantaran untuk kepentingan bersama dikemudian hari.
"Pertimbangannya nanti seandainya istri saya sembuh kan buat kebutuhan sehari-harinya, buat anak sekolah, buat lain-lain," kata dia.
"Uangnya sudah saya belanjakan semua. Seingat saya sekitar Rp 50 juta ada. Buat keperluan sehari-hari, beli sapi dua ekor. Sapi sudah dijual," sambung dia
Akibat penyakitnya itu, kondisi Kinem memprihatinkan. Lidahnya terjulur keluar, giginya rontok dan ada benjolan besar di bawah mulutnya.
Mengaku telah mengupayakan kesembuhan istrinya, Nursam mengatakan Kinem tak jadi dioperasi.
"Hanya tiduran di kamar tidak jadi dioperasi karena kondisi drop," kata dia.
Baca Juga: Limbah Oli Bekas Sebabkan Pencemaran Sungai di Pusat Kota Banjarmasin