Sonora.ID - Belakangan ini sosial media dihebohkan dengan sebuah potret salah satu mie instan yang cukup populer di Indonesia.
Yang membuat mie tersebut heboh adalah rasa dari mie instan tersebut. Rasa yang tertera adalah Saksang Babi, yang merupakan makanan Khas Sumatera Selatan.
Bahkan terkait hal ini Indomie selaku jajaran PT Indofood langsung angkat bicara.
Melalui akun twitter resminya, Indomie menyangkal bahwa telah mengedarkan Indomie rasa Saksang Babi, seperti yang belakangan ini hangat di perbincangkan.
Baca Juga: Jadi Saingan Gibran, Pasangan Penjahit dan Pak RW Rela Tak Terima Gaji
"Hai Indomielovers! Kami berkomitmen bahwa seluruh produk Indomie sudah mendapatkan sertifikasi HALAL dari MUI agar aman dan halal dikonsumsi, jadi kamu ngga perlu khawatir. Kami selalu memastikan keamanan & kehalalan produk Indomie selalu terjaga, demi kenyamanan kamu.," tutur Indomie.
Ternyata setelah diusut, gambar Indomie rasa Saksang Babi hanyalah sebuah hasil editan belaka alias Hoaks.
Sementara Mie yang diedit merupakan Indomie Soto Medan yang merupakan makanan khas Sumatera Utara.
Baca Juga: Addendum NPHD Anggaran Pilkada Surabaya Tahun 2020 Disahkan
Nampak jelas di foto gambar daging tersebut merupakan hasil editan salah satu aplikasi edit foto.
Lantaran gambar tumpukan daging terkesan tidak rapi dan hanya seperti tempelan.
Selain itu rupa bungkus Indomie Saksang Babi serupa dengan indomie Soto Medan.
Sejumlah netizen pun telah mengendus kepalsuan foto Indomie rasa saksang babi yang viral itu di Twitter.
"ini candaan aja.. klo zoom pic dagingnya, keliatan pinggirannya di crop dgn sangat tidak rapi. artinya ini hanyalah tempelan," komentar akun @jantra_pribadi.
"kalo diliat dari desain, kayanya ga mungkin. cmiiw," komentar akun @Ibnusie.
"editan banget ga sih (fokus ke gambar daging pojok kanan bwh). kalaupun ada rasa saksang babinya mungkin cuma artifisial aja kali ya, tp ttp aja bakal kena cekal pasti sm organisasi u know who, MUI sm jd permasalahan nanti sm sertifikasi halalnya. halal kok ada tulisan babi," tulis akun @bisousbijoux96
Baca Juga: Nurdin Abdullah Ajak Stakeholder Tuntaskan Masalah Banjir di Sulsel