Sonora.ID - Sosok Hadi Pranoto yang menjadi bintang tamu dalam video di kanal YouTube milik musisi Anji banyak dipertanyakan oleh masyarakat.
Pasalnya, video yang diunggah oleh Anji bersama dengan Hadi Pranoto yang berjudul “Bisa Kembali Normal? Obat Covid-19 Sudah Ditentukan!!” Menuai kontroversi.
Sebelumnya, Anji sempat menulis keterangan profesor untuk menjelaskan nama Hadi. Namun, kemudian gelar profesor itu ia hapus.
Baca Juga: Heboh Video Anji tentang Obat Covid-19, Dikomentari Tompi hingga Dihapus YouTube
Oleh karena itu, banyak warganet yang mulai bertanya-tanya akan gelar Hadi yang sesungguhnya.
"Kok berubah di postingan sebelumnya ditulis pakai Prof, yang ini enggak. Gelar seseorang itu harus ditulis lo untuk menghargai achievement akademisnya," tulis akun @hafizhfadlan.
Kemudian Anji pun membalas komentar warganet tersebut dan terlihat sedikit kesal.
Baca Juga: Foto dr Tirta di Holywings Viral, Reza 'Arap': Masker Mah Gimmick
"@hafizhfadlan- Gimana sih. Dibilang Prof salah. Tidak ditulis salah. Tunggu sajalah hasil diskusinya apa," tulis Anji di akun @duniamanji, dikutip Sonora.ID, Senin (3/8/2020).
"Sebenarnya prof Hadi itu beneran profesor tidak mas? Kok dibilang tidak profesor? Tolong penjelasannya mas, makasih," tanya akun @dinatwin.
"@dinatwin, sabar toh. Tanggal 4 ya," jawab Anji.
Sebelumnya, Anji membuat heboh dengan video dialognya bersama Hadi Pranoto yang diunggah di kanal YouTube Dunia Manji.
Baca Juga: Keliling Kampung & Perumahan, Risma Kembali Ingatkan Warga Surabaya Pakai Masker
Hadi Pranoto, pakar mikrobiologi yang mengklaim dirinya sudah berhasil menemukan antibodi Covid-19.
Hadi Pranoto juga mengklaim bahwa antibodi Covid-19 berbahan herbal itu telah diberikan pada ratusan ribu orang di Sumatra, Jawa, Bali dan Kalimantan dan terbukti bisa menyembuhkan.