"Kami juga meminta kepada Pemda setempat untuk memastikan protokol kesehatan dipatuhi masyarakat, karena saat ini kelompok warga berusia produktif lebih banyak beraktivitas diluar rumah," katanya.
Selain itu, rencana pembukaan kembali sekolah untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara tatap muka, juga mesti dilakukan bertahap dengan kehati-hatian agar tidak sampai menimbulkan kluster penularan baru.
Baca Juga: Siap-siap, Pelajar SMK di Sumsel Bakal Mengikuti KBM Secara Tatap Muka
Maka dari itu, Iche meminta kepada seluruh masyarakat supaya dapat menerapkan protokol kesehatan secara maksimal seperti menggunakan masker, rajin mencuci tangan, penggunaan hand sanitizer serta pola hidup bersih lainnya.
Berdasarkan data yang dihimpun dari dinkes.sumselprov.go.id pada hari Kamis (20/08), jumlah pasien positif Covid-19 di Sumsel sebanyak 3988 (25, 71 %), pasien negatif berjumlah 11521, pasien sembuh berjumlah 2698 orang (67,65%) dan yang meninggal berjumlah 217 orang (5,44%).