Sonora.ID - Budaya dan ajaran sopan santun di Indonesia memang terbilang sangat kental, apa lagi banyaknya ajaran turun temurun yang menjadi warisan budaya.
Sopan santun pun menjadi hal yang sangat penting bagi masyarakat Indonesia, tak beretika di suatu lingkungan bisa menjadikan orang tersebut tidak diterima di lingkungan itu.
Namun, beda negara, beda juga budaya dan kebiasaan yang berlaku di negara tersebut, ada yang dianggap sopan di negara Indonesia namun malah dinilai tak pantas di negara lain.
Berikut ini adalah 3 kebiasaan santun yang justru bisa dianggap tak layak dilakukan di luar negeri.
Baca Juga: Mau Berhenti Merokok Tapi Sulit? Atasi dengan 5 Jurus Jitu Ini
Memberikan Tip
Tip atau uang terima kasih, biasanya diberikan ketika seseorang memberikan jasa kepada orang lain, namun diluar biaya jasa itu sendiri.
Hal ini diberikan sebagai apresiasi atas pekerjaan yang sudah dilakukan dengan baik, namun sayangnya ternyata hal ini dianggap tak layak dilakukan di Jepang.
Memberikan tip di Jepang sama dengan memberikan hinaan yang luar biasa kepada orang atau instansi terkait.
Memberikan tip akan membuat pemberinya dianggap sombong.
Baca Juga: Sering Dianggap Jorok, 4 Kebiasaan Ini Ternyata Sehat untuk Tubuh Lho!
Membunyikan Klakson
Berbagai daerah di Indonesia memang sering kali mengalami kemacetan, dan biasanya banyak sekali bunyi klakson pada saat macet tersebut.
Membunyikan klakson ini ternyata dianggap tidak biasa jika dilakukan di Norwegia, karena di sana klakson menandakan adanya hal yang tidak beres.
Misalnya, seseorang membunyikan klakson pada saat dirinya sedang menyetir namun tiba-tiba mengalami serangan jantung atau penyakit lainnya di dalam mobil.
Baca Juga: Terapkan 3 Kebiasaan Ini Agar Terhindar Dari Tekanan Darah Tinggi
Senyum
Indonesia memang dikenal sebagai negara dengan penduduk yang ramah, karena sering senyum sebagai sapaan kepada orang lain.
Namun ternyata, di Rusia, senyum ini pertanda bahwa seseorang tertarik dengan orang yang diberikan senyum tersebut.
Senyum hanya dilakukan pada mereka yang memang dikenal, bahkan mereka tidak tersenyum kepada penjaga toko atau pemberi jasa.
Tak heran, Rusia dikenal sebagai negara yang kurang ramah karena tak pernah tersenyum.
Baca Juga: Rutin Mengecek Ponsel Setelah Bangun Tidur? Perhatikan Dampaknya