71 Hari Cuti Pilkada, Ibnu Sina Bakal Tanggalkan Fasilitas Negara

29 Agustus 2020 13:30 WIB
Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina
Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina ( Prokom Banjarmasin)

Banjarmasin, Sonora.ID - Dijadwalkan cuti pada 26 September sampai 5 Desember 2020, Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, siap untuk meninggalkan rumah dinas yang berlokasi di Jalan Dharma Praja, Pemurus Luar, Banjarmasin Timur.

Tidak hanya itu, Ibnu juga siap menanggalkan seluruh fasilitas dinas yang Ia pergunakan selama menjabat jadi orang nomor satu di Kota Banjarmasin.

Itu artinya, mantan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan itu bakal kembali mendiami rumah pribadinya yang berlokasi di Jalan Bumi Mas Raya, Kecamatan Banjarmasin Selatan.

Baca Juga: Terganjal Aturan, Ibnu Sina Gagal Jadi Relawan Vaksin CoVID-19

“Tinggal nyebrang saja sebenarnya,” ujar Ibnu sambil tersenyum kepada awak media, Sabtu (29/08) pagi.

Ia menerangkan, bahwa pekan depan, tepatnya pada Senin (31/08) lusa, surat cuti bakal langsung ditandatanganinya.

“Senin lah (teken tandatangan), masih ada waktu sebelum pendaftaran,” terangnya.

Baca Juga: 23 September Mendatang, Surat Cuti Sudah Dikantongi Ibnu Sina

Dengan cutinya sang Wali Kota, roda pemerintahan di kota berjuluk Seribu Sungai secara otomatis dikendalikan oleh Wakil Wali Kota, Hermansyah, selama 71 hari terhitung sejak Ibnu cuti.

Atas hal itu, Ibnu meyakini sepenuhnya bahwa Hermansyah mampu mengakomodir setiap kebijakan yang ada nanti. Terlebih, menurutnya, dalam waktu dekat akan ada pembahasan soal APBD perubahan bersama DPRD Banjarmasin.

“Saya yakin pak Wakil yang memimpin nanti bisa mengkoordinir dan bisa memastikan kebutuhan kita di APBD perubahan itu terakomodir dengan baik. Baik dari sisi pendapatan dan belanja,” tegasnya.

Terakhir, Ibnu berpesan kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Banjarmasin untuk tetap bersifat netral saat Pilkada. Menurutnya, para ASN itu sama dengan warga negara lainnya yang punya hak pilih untuk dipergunakan.

“Tetap bekerja seperti biasa, walaupun ASN punya hak pilih, dihargai dan silahkan dipergunakan. ASN kita tetap fokus,” tuntas mantan ketua DPW PKS Kalsel ini.

Baca Juga: Resmi Kantongi Dukungan PSI, Ibnu Sina Nantikan Sambutan PDIP

Seperti diketahui, Ibnu Sina dipastikan kembali berlaga di Pilwali Banjarmasin 2020. Dia bakal menggandeng Kepala Dinas PUPR Banjarmasin, Arifin Noor, demi mempertahankan kursi di periode kedua.

Sebagai petahanan, Ia diwajibkan harus menanggalkan atribut Wali Kota dan fasilitas dinas lainnya untuk menjadi orang biasa saat masa kampanye yang dimulai pada 23 September mendatang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm