Jadi Alternatif, Amankah Gunakan ‘Ear Candle’ untuk Bersihkan Telinga?

26 September 2020 10:00 WIB
Jadi Alternatif, Amankah Gunakan ‘Ear Candle’ untuk Bersihkan Telinga?
Jadi Alternatif, Amankah Gunakan ‘Ear Candle’ untuk Bersihkan Telinga? ( Kompas.com)

Sonora.ID - Menjadi salah satu bagian dari indra yang ada dalam tubuh manusia, indra pendengaran menjadi hal yang sangat penting untuk dijaga kesehatannya.

Salah satunya adalah dengan menjaga agar telinga bersih sehingga pendengaran tidak terganggu, namun ternyata salah satu alternatif membersihkan telinga pun memiliki risiko atau efek samping.

Cara yang dimaksud tersebut adalah membersihkan telinga dengan menggunakan ear candle yang dikenal beberapa waktu belakangan ini.

Baca Juga: Pijat Telinga Secara Rutin, Maka Hal Ajaib Ini Akan Terjadi pada Anda

Lilin dengan lubang di tengahnya ini akan dimasukkan ke dalam lubang telinga, dan ujung satunya akan dibakar.

Dengan cara ini dipercaya kotoran di dalam telinga akan tersedot ke dalam lilin tersebut, sehingga telinga akan lebih bersih.

Namun, dikutip dari Kompas.com, ternyata cara yang satu ini belum terbukti secara ilmiah memiliki manfaat.

Dilansir dari Medical News Today, Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat, bahkan memberikan klaim bahwa cara yang satu ini justru berbahaya.

Baca Juga: Ketahui Kehidupan Percintaan Anda dengan Melihat Bentuk Telinga, Hasilnya Bikin Kaget

Pihaknya juga menjabarkan data yang mereka dapatkan terkait dengan bahaya dari penggunaan ear candle  tersebut.

Bahaya yang pertama adalah risiko terbakar di area wajah, leer, gendang telinga, telinga tengah, atau pada saluran telinga.

Bahkan lebih dari itu, dengan menggunakan cara ini, ada juga potensi kebocoran gendang telinga hingga bisa memblokir saluran gendang telinga.

Baca Juga: Jadi Pemikat, Ini 5 Jenis Susuk yang Populer Banget di Indonesia

Pendarahan di telinga pun mungkin terjadi, ada pula penularan infeksi sekunder, gangguan pendengaran sementara, dan adanya penigngkatan risiko otitis eksternal atau radang telinga luar seperti yang sering dialami oleh atlet renang.

Beberapa di antaranya juga ada yang merasa gatal di bagain dalam telinga sesaat setelah menggunakan metode ini, dan kondisi telinga cenderung menjadi sangat kering.

Risiko tersebut menjadi sangat besar ketika cara ear candle ini dilakukan kepada anak-anak karena ukuran saluran telinganya jauh lebih kecil daripada orang dewasa.

Baca Juga: Awas! Terlalu Sering Pakai Earphone Bisa Sebabkan Kerusakan Otak, Kok Bisa?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm