Jaga Kepatuhan Masyarakat, Gugus Tugas Kota Bandung Luncurkan Mobile Covid Hunter

23 September 2020 12:45 WIB
Jaga Kepatuhan Masyarakat, Gugus Tugas Kota Bandung Luncurkan Mobile Covid Hunter
Jaga Kepatuhan Masyarakat, Gugus Tugas Kota Bandung Luncurkan Mobile Covid Hunter ( Indra Gunawan/Bandung)
"Mudah-mudahan dengan launching Mobile Covid Hunter ini kita semua terus mengingatkan masyarakat minimal untuk berperilaku sehat dan menerapkan protokol kesehatan," katanya.
 
"Ini suatu bentuk kolaborasi dari seluruh stakeholder yang ada di Kota Bandung. Pemkot, TNI, Polri, beserta seluruh unsur yang ada. Bagaimana kita semua sama-sama terus mengingatkan masyarakat bahwa pandemi Covid-19 itu masih ada. Meskipun di Kota Bandung relatif terkendali," ujar Yana.
 
Yana berharap, cara itu bisa meningkatkan kepatuhan warga akan menjaga diri dari paparan virus corona, seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun.
 
 
"Kalau itu dilakukan serentak masif oleh seluruh masyarakat insyaallah kita semua sehat dan pandemi Covid-19 berakhir," jelasnya.
 
Sementara itu, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi mengungkapkan, Mobile Covid Hunter ini akan berfungsi dalam operasi yustisi. Petugas akan berkeliling dan melakukan pembubaran massa jika terdapat kerumunan.
 
"Ini berfungsi untuk operasi yustisi, di mana ada kerumunan, di mana ada bakal calon kerumunan, atau kira-kira di situ bisa terjadi kerumunan kita halau," pungkasnya.
 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm