Peterseli
Obat tradisional yang popular untuk bau mulut ini memiliki aroma yang sangat khas dan segar atas kandungan klorofil yang tinggi.
Kandungan ini dipercaya dapat memiliki efek untuk menghilangkan bau pada mulut.
Untuk mengaplikasikannya, kunyah daun ini setiap selesai makan atau Anda bisa membeli suplemen makanan yang mengandung peterseli.
Baca Juga: Ahli Temukan Ruam di Mulut Bisa Jadi Gejala Terinfeksi Virus Corona
Jus nanas
Banyak orang percaya bahwa jus nanas adalah pengobatan yang paling manjur untuk bau mulut.
Namun tahukah Anda bahwa tidak semua para ahli mendukung adanya teori ini.
Hal tersebut dikarenakan tidak adanya bukti ilmiah yang mendukung teori ini.
Akan tetapi dengan minum segelas jus nanas organik setiap kali Anda makan atau mengunyah irisan nanas selama satu hingga dua menit dapat dipercaya meminimalisir bau mulut tersebut.
Baca Juga: Dokter Gigi: Kesehatan Gigi dan Mulut Berpengaruh pada Imunitas, Kok Bisa?