Sonora.ID - Salah satu masalah wajah yang kerap menghantui kaum hawa adalah kerutan diwajah hingga kulit yang kusam.
Berbagai cara dan upaya dilakukan oleh para wanita agar kulit wajah terlihat cantik dan bersih. Salah satu cara yang digunakan adalah mengunakan skincare atau melakukan treament di klinik kecantikan.
Namun taukah Anda bahwa ternyata cukup dengan mengunakan produk alami dapat membuat kulit Anda jauh lebih glowing dan bebas kerut loh.
Salah satu opsi yang bisa Anda gunakan untuk menganti perawatan wajah Anda dengan bahan alami adalah wortel dan kentang.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Mana Orang yang Paling Bahagia dalam Gambar Berikut?
Gunakan kedua bahan alami ini sebagai masker wajah. Sebab zat aktif yang terdapat pada keduanya dapat hilangkan tanda-tanda penuaan dini, salah satunya adalah kerutan di wajah.
Masker wortel dan kentang ini sangat efektif seperti krim anti aging yang dijual di pasaran. Jika mengunakan masker dari kentang dan wortel secara berkala akan dapat memberikan hasil yang signifikan.
Wortel dan kentang ini sangat bagus bagi kulit. Kandungan nutrisnya sangat banyak sehingga benar-benar ampuh menghilangkan kerutan di wajah.
Tak hanya menghilangkan kerutan di wajah dan tanda penuaan dini lainnya, masker wortel dan kentang akan membuat kulit wajah Moms menjadi lebih glowing.
Baca Juga: Wajah Mulai Timbul Kerutan? Atasi Dengan Ubi Jalar, Begini Caranya
Mengapa demikian? wortel dan kentang sama-sama mengandung vitamin A, dimana itu sangat baik untuk mencerahkan wajah.
Vitamin A pada wortel dan kentang ini akan menghilangkan mata panda disekitar mata, dan mengurangi keriput pada kulit wajah.
Untuk membuat masker campuran wortel dan kentang, harus tahu bagaimana cara mengolahnya dengan benar.
Bahan:
- Kentang 1 buah
- Wortel 1 buah
- Air mawar 1 sdt
Baca Juga: Tau Gak Sih, Bayam Bisa Digunakan Untuk Hilangkan Uban Rambut, Begini Caranya
Cara membuatnya:
Haluskan kentang dan wortel dan simpan di dalam mangkuk. Tambahkan air mawar ke dalam pasta dan aduk rata.
Oleskan pasta di wajah dan leher dan biarkan selama 20 menit. Bilas masker dan keringkan.
Untuk hasil yang maksimal, bisa mengaplikasikan masker wortel dan kentang ini setiap hari.
Jadi untuk mencegah penuaan dini dan keriput wajah, bisa menggunakan campuran wortel dan kentang untuk masker.
Baca Juga: Jago Intimidasi Orang Lain, Ini 3 Zodiak yang Berpotensi jadi Tukang Bully