Pilihan Menu Praktis untuk Kamu yang Sering Tinggalkan Sarapan

11 Oktober 2020 11:20 WIB
menu sarapan praktis di pagi hari yang sibuk
menu sarapan praktis di pagi hari yang sibuk ( Smart Banjarmasin/Eva Rizkiyana)

Banjarmasin, Sonora.IDSarapan selalu identik dengan kesiapan tubuh beraktivitas seharian. Bahkan menurut para ahli, sarapan itu jadi ‘bahan bakar’ untuk kita menghadapi segudang kegiatan yang biasanya menguras tenaga.

Apalagi kalau pekerjaan kita lebih mengarah ke fisik, tentu perlu tenaga yang cukup kan? Termasuk juga untuk berkonsentrasi ketika menghadapi pekerjaan yang menumpuk di pagi hari.

Sayangnya, kadang masih banyak yang menyepelekan sarapan dengan alasan sibuk, tak ada waktu, hingga segudang alasan lainnya.

Baca Juga: Selain Sereal, Ini 7 Makanan yang Harus Dihindari saat Sarapan

Padahal untuk bisa sarapan, tak perlu ribet dan memakan waktu lama kok. Gak percaya kan?

Yang penting sebenarnya bukan proses masak atau persiapan panjang seperti sarapan ala hotel, tapi lebih pada apa yang kita makan.

Buah segar, segelas sereal, atau setangkup roti dengan selai bisa jadi pilihan sarapan praktis.

Nah, biar kamu gak bosan dengan sarapan yang ‘itu-itu’ aja, kreasikan sendiri yuk menunya.

  1. Salad buah praktis

Kombinasikan buah potong yang ada, misalnya pisang, buah naga, apel, dll. Sesuaikan porsinya dengan kebutuhan ya, kemudian tambahkan 2-3 sdm plain yoghurt (boleh kamu pilih yang dengan perasa buah kalau ingin). Terakhir, bubuhkan granola maupun roasted almond cacah sebagai tekstur tambahan.

Waktu persiapan hanya sekitar 5 menitan, lho! Gampang kan?

  1. Sereal atau oatmeal dengan buah segar

Sereal saja gak cukup untuk memenuhi kebutuhan energimu. Kita juga perlu protein dan vitamin yang bisa didapat dari buah-buahan.

Agar sereal atau oatmeal-mu tak terasa tawar, bisa tambahkan potongan buah pisang dengan sedikit madu sebagai pemanis alaminya.

  1. French toast

Kalau punya waktu sedikit lebih lama di pagi hari, kamu bisa siapkan roti panggang atau french toast yang lezat.

Pilih baguette atau yang biasa disebut roti Prancis karena teksturnya lebih padat dan keras.

Tinggal aduk telur, bubuhkan sedikit gula, susu cair hingga rata, kemudian rendam roti yang sudah dipotong menyerong hingga cairannya meresap.

Panggang dengan sedikit mentega atau butter di atas teflon hingga berwarna kecoklatan. Toppingnya? Pilih saja, mau ditaburi gula halus, selai atau buah-buahan agar sarapanmu lebih nikmat.

Gimana? Masih mau pakai alasan ribet untuk sarapan?

 

 

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm