"WUB yang sudah ada ini tinggal kita perluas, volume pekerjaan bisa ditambah agar para pengrajin UKM ini memiliki penghasilan, saya kira ini juga program yang harus kita ke depankan,"terang Ibnu.
Di samping itu, Calon Wakil Wali Kota, Arifin Noor mengimbau agar para UMKM ini tetap bisa menjaga kualitas produk olahannya dan mengacu pada standarisasi yang sudah ditentukan agar bisa meyakinkan konsumen bahwa produk tersebut layak dibeli.
"Kita berharap program Wali Kota sebelumnya yang sudah ada ini bisa lebih maju dan dikembangkan," kata Arifin.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Apresiasi UKM yang Tetap Berkarya Saat Pandemi
Sementara itu, Ketua DPD Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN) Kalsel, Isna Alib mengatakan para pegiat UKM di tempat tersebut sangat senang bisa bertemu dan berdialog dengan Ibnu-Arifin sebab menurutnya keinginan para pegiat UKM dapat disampaikan dan terjawab langsung.
"Para (pegiat) UKM di sini senang dapat bertemu dan berdialog langsung, beliau memberikan pencerahan mengenai keberlanjutan" jelasnya.
Dirinya pun berharap dengan majunya Ibnu-Arifin di Pilwakot tahun ini dapat membawa perubahan di Kota Banjarmasin baik dalam peningkatan wirausaha maupun perbaikan ekonomi ke depan.
Baca Juga: Satu UKM satu Kebun, solusi krisis pangan Pandemi Covid 19