Sonora.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan informasi terkait peringatan dini sejumlah wilayah di Indonesia yang akan mengalami cuaca ekstrem pada Jumat (16/10/2020).
Dalam laman resminya bmkg.go.id, BMKG menyebutkan ada 16 provinsi yang akan dilanda hujan lebat dan angin kencang.
Hal ini karena adanya sirkulasi siklonik yang terpantau di Kalimantan Barat bagian tengah.
Sirkulasi siklonik membentuk konvergensi memanjang di wilayah Sulawesi Tenggara hingga perairan selatan Kalimantan Tengah serta bagian Papua Barat sampai Papua.
Baca Juga: Peringatan Dini BMKG Kamis 15 Oktober: Waspada Gelombang Tinggi di Selatan Jawa
Selain itu, daerah konvergensi juga memanjang di Aceh hingga Sumatera Utara bagian utara, di Sumatera Barat, dari Jawa Timur hingga Jawa Barat bag Timur, dan di NTT.
Konvergensi juga di Laut Cina Selatan, di perairan utara Kalimantan, di Laut Sulawesi, dan di Laut Maluku.
Kondisi tersebut bisa menyebabkan terjadinya pembentukan awan hujan di sekitar sirkulasi siklonik, dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.
Berikut sejumlah wilayah yang diprediksi hujan lebat disertai petir dan angin kencang, Jumat (16/10/2020).
- Aceh
- Sumatera Utara
- Bengkulu
- Sumatera Selatan
- Lampung
Baca Juga: Memasuki Puncak Musim Hujan, Warga Sumsel Diimbau Waspada Angin Kencang
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Tengah
- Kalimantan Timur
- Kalimantan Selatan
- Gorontalo
- Sulawesi Tengah
- Sulawesi Tenggara
- Maluku
Baca Juga: Peringatan! BMKG Prediksi 24 Wilayah Ini Berpotensi Hujan Disertai Angin Kencang
- Maluku Utara
- Papua Barat
- Papua
Berikut sejumlah wilayah yang diprediksi hujan disertai petir dan angin kencang, Jumat (16/10/2020).
- Jambi
- Jawa Barat
- Jawa Timur
- Nusa Tenggara Barat
- Kalimantan Utara
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Peringatan Dini Cuaca BMKG Hari Ini, 16 Provinsi Berpotensi Hujan Lebat pada Jumat 16 Oktober 2020