Dianggap Jiplak MV IU, Via Vallen Minta Maaf Lewat Media Sosial

24 Oktober 2020 14:05 WIB
Lagu terbaru Via Valen dituding Jiplak MV IU
Lagu terbaru Via Valen dituding Jiplak MV IU ( Twitter)

Sonora.ID - Ramai di media sosial tentang musik video dari lagu milik Via Vallen bersama Dyrga Daddali yang dianggap menjiplak dari musik video lagu 'Above the Time' milik penyanyi Korea IU.

Hingga pemberitaan tersebut trending, Via Vallen akhirnya menyampaikan permintaan maaf kepada para penggemar IU.

Melalui akun Instagramnya, Via mengunggah sebuah Instagram Story pada Sabtu (24/10/2020).

“Untuk IU, fans IU dan terutama Vynaisty, juga pihak yang merasa dirugikan. Aku minta maaf soal MV terbaru aku yang ternyata memang mirip banget sama MV-nya IU.”

Baca Juga: Lirik Lagu Kasih Dengarkanlah Aku - Via Vallen ft Dyrga Dadali

“Ini sama sekali nggak ada unsur kesengajaan karena aku bukan penggemar K-Pop secara umum, jadi nggak banyak tahu soal MV K-Pop (Kebanyakan MV K-Pop yang aku lihat cuma punya BLACKPINK doang).”

Via mengutarakan kejadian ini merupakan pembelajaran berarti baginya, terlebih untuk lebih berhati-hati lagi dalam memilih konsep.

“Kalau dari awal aku tahu bahwa MV ‘Kasih Dengarkanlah Aku’ ini plek ketiplek sama MV orang lain, sudah pasti 100% bakalan minta ganti konsep. Jujur aku MALU banget pas tahu. Dan ini akan menjadi pembelajaran buat kedepannya biar nggak terjadi lagi hal seperti ini.”

“Sekali lagi, dari lubuk hati yang paling dalam, aku mohon maaf yang sebesar-besarnya,” tulis Via Vallen.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Into The I-Land' - IU, dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Beberapa adegan yang cukup sama pun kepalang menyebar di media sosial hingga secara global.

Pihak agensi pun menyebutkan jika artis dan agensi hanya mengikuti arahan sutradara dan tak mengetahui kesamaan MV tersebut sebelumnya.

“Menanggapi berbagai komentar dan reaksi dari video klip single terbaru Via Vallen feat. Dyrga Dadadli yang berjudul ‘Kasih Dengarkanlah Aku’ yang kontroversi, dengan ini Ascada Musik memberikan beberapa tanggapan, yaitu, kami selaku manajemen menerima konsep klip video dari sutradara. Kami tidak mengetahui kalau hasil akhir dari video klip tersebut terdapat kemiripan dengan video klip lainnya, dan manajemen sedang meminta klarifikasi dari sutradara.”

Baca Juga: Tayang 2021, Park Seo Joon & IU Tengah Sibuk Syuting untuk Film Dream

Agensi menjamin jika kedua artis tak terlibat sama sekali dalam pemikiran ide konsep musik videonya.

"Sang pemeran utama, Via Vallen dan Dyrga Dadali hanya menjalankan tugasnya sebagai talenta yang diarahkan oleh sutradara. Kedua artis tersebut tidak ikut menentukan konsep ide klip video. Demikian tanggapan yang dapat kami sampaikan atas komentar dan saran yang kami terima dari perilisan video klip tersebut. Terima kasih”.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm