Terkait Kasus Hukum, Johnny Depp Dipaksa Mengundurkan Diri dari Film 'Fantastic Beasts'

7 November 2020 09:10 WIB
Johnny Depp sebagai Grindelwald di film Fantastic Beasts
Johnny Depp sebagai Grindelwald di film Fantastic Beasts ( )

Sonora.ID – Aktor Hollywood, Johnny Depp telah mengumumkan bahwa dirinya mengundurkan diri dari waralaba film spin-off Harry Potter, yakni Fantastic Beasts.

Diduga hal ini berkaitan dengan sederet kontroversi dari berbagai masalah hukum yang ia alami.

Melansir dari BuzzFeed, Depp mengumumkan berita tersebut di Instagram pribadinya yang dibagikan kepada 7,4 juta pengikutnya, Depp mengonfirmasi bahwa dia telah diminta untuk mengundurkan diri oleh bos di Warner Bros. dan telah menerima permintaan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Johnny Depp (@johnnydepp) on

Baca Juga: Marak #JusticeforJohnnyDepp setelah Kabar Johnny Depp Jadi Korban KDRT

"Saya ingin memberi tahu Anda bahwa saya telah diminta untuk mengundurkan diri oleh Warner Bros. dari peran saya sebagai Grindelwald di Fantastic Beasts dan saya telah menghormati dan menyetujui permintaan itu," tulisnya di unggahan tersebut.

Depp kemudian berterima kasih kepada para pendukungnya sebelum mengonfirmasi bahwa ia akan mengajukan banding atas keputusan yang dibuat di pengadilan awal pekan ini.

"Keputusan pengadilan yang tidak nyata di Inggris tidak akan mengubah perjuangan saya untuk mengatakan yang sebenarnya dan saya mengonfirmasi bahwa saya berencana untuk mengajukan banding," tulisnya.

Baca Juga: Karen Gillan: Johny Depp Akan Ambil Peran pada Serial 'Doctor Who'

"Tekad saya tetap kuat dan saya bermaksud untuk membuktikan bahwa tuduhan terhadap saya salah. Hidup dan karier saya tidak akan ditentukan pada saat ini." Lanjutnya.

Johnny Depp dan Amber Heard (Tristan Fewings/Getty Images)

Kabar ini datang setelah empat hari Depp kalah dalam pertarungan hukumnya melawan surat kabar Sun terkait publikasi artikel yang mengatakan bahwa ia telah menyerang mantan istrinya Amber Heard.

Kemudian Depp membantah tuduhan tersebut dan menggugat publikasi tersebut karena telah memfitnah dirinya.

Hakim dalam persidangan menyimpulkan bahwa 'sebagian besar dugaan penyerangan' kepada Heard telah 'dibuktikan dengan standar sipil'.

Baca Juga: Selain Chris Evans, 3 Seleb Ini Juga Baru Memiliki Akun Instagram

Johnny Depp telah memerankan peran Grindelwald dalam seri Fantastic Beasts sejak tahun 2016.

Namun, klaim awal dari Amber Heard tentang kekerasan rumah tangga pada awal tahun itu menyebabkan berbagai reaksi dari awal dan keterlibatannya di film yang kemudian diperdebatkan sejak saat itu.

JK Rowling sempat membela casting Johny Depp pada 2017 dan mengatakan bahwa ia senang dan nyaman dengan Depp.

Pihak Warner Bross pun berterima kasih kepada Depp atas karyanya sebelum mengonfirmasi bahwa peran Grindelwald akan diubah kembali.

Baca Juga: Tayang Hari Ini di Disney+, Berikut Sinopsis Film 'The Mandalorian'

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm