Perjuangannya Berbuah Hasil, Feby Febiola Akhirnya Sembuh dari Kanker Ovarium

12 November 2020 17:10 WIB
Artis feby febiola ceritakan soal gejala awal kanker ovarium.
Artis feby febiola ceritakan soal gejala awal kanker ovarium. ( Instagram/febyfebiola)

Sonora.ID - Artis Feby Febiola dikabarkan telah sembuh dari kanker ovarium setelah enam kali menjalani kemoterapi. Sel tumor yang berada di dalam tubuhnya kini sudah tidak aktif.

Perempuan 42 tahun itu membagikan kabar bahagia tersebut melalui akun Instagram pribadinya.

"Akhirnya setelah menjalani chemotherapy selama 6X hasil tumor marker aku menunjukan hasil yg luar biasa.. semuanya di bawah rata-rata.. artinya tidak ada sel yang aktif lagi," tulisnya, Kamis (12/11/2020).

Baca Juga: Mengidap Kanker Ovarium, Feby Febiola Beberkan Gejala Awal dan Beri Pesan untuk Para Perempuan

Karena kesembuhannya, Feby mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan serta doa atas kesembuhannya.

"Makasih buat doanya teman-teman, makasih juga sudah kasih kata-kata dukungan, aku doakan yang baik-baik juga yang terjadi dengan kalian," imbuhnya.

Feby Febiola juga terus menyemangati para penderita kanker lain yang tengah berjuang melawan penyakitnya.

Sebelumnya, Feby Febiola telah divonis kanker ovarium stadium 1 C. Kanker tersebut bersumber dari tumor atau kista ovarium yang sudah dideritanya cukup lama.

Lebih lanjut ia mengaku tidak merasakan gejala apapun sebelum dokter mendiagnosa dirinya menderita kanker ovarium.

Ia menjelaskan kanker ovariumnnya dapat terdeteksi saat melakukan pemeriksaaan ke dokter kandungan.

"Enggak ada gejala apa-apa, waktu itu lagi pas check up ke dokter kandungan aja," kata Feby Febiola.

Baca Juga: Jadi Sorotan, Ini Lirik dan Chord ‘Rindu Tak Bersuara’ Milik Alffy Rev feat Feby Putri

Feby Febiola lantas berpesan kepada para wanita untuk rutin melakukan pemeriksaan kandungan setidaknya tujuh bulan sekali.

"Di USG terus ketahuan, buat kalian rajin check up aja paling enggak tujuh bulan sekali,"

Walau tumor penyebab kanker sudah diangkat, Feby Febiola mengaku tetap ingin melakukan kemoterapi.

"Jaga-jaga supaya sel kankernya enggak kemana-mana," jelas Feby Febiola.

"Aku pilih kemo semoga tidak semakin parah," imbuhnya.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm