Makassar, Sonora.ID - Pandemi virus corona (Covid-19) tidak menyurutkan semangat pegawai Otoritas Jasa Keuangan Regional VI Sulawesi, Maluku dan Papua untuk merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-9.
Mereka yang tergabung Ikatan Pegawai OJK (IPOJK) memanfaatkannya dengan menggelar bantuan sosial.
Berupa menyalurkan dana perbaikan fasilitas untuk Masjid Nurul Iman Tamannyeleng, Desa Tamannyeleng, Kecamatan Barombong, Kabupaten Gowa senilai Rp38,65 juta dan dana perbaikan sarana/prasarana untuk Masjid Haqqul Yakin dan Pondok Pesantren Al Fatah, Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara masing-masing senilai Rp51 juta dan Rp49 juta.
Baca Juga: Jelang Pencoblosan, Disdukcapil Makassar Buka Layanan di Akhir Pekan
Pelaksanaan penyerahan bantuan sosial kepada Panitia Pembangunan Masjid Nurul Iman Tamannyeleng Kabupaten Gowa diserahkan secara langsung oleh Kepala OJK Regional 6 Sulampua, Mohamad Nurdin Subandi kepada Panitia Pembangunan Masjid pada tanggal 13 November 2020.
“Bantuan sosial ini merupakan bentuk amanah yang diberikan OJK untuk membantu Pengurus Masjid Nurul Iman Tamannyeleng dalam melakukan perbaikan fasilitas sarana/prasarana masjid, sehingga manfaat yang diterima dapat dirasakan masyarakat sekitar’’ ungkap Kepala OJK Regional 6 Sulampua, Moh. Nurdin Subandi.
Sementara Ketua Panitia Pelaksana Pembangunan Masjid Nurul Iman Tamannyeleng, Ridwan AR., S.Pd memberikan apresiasi atas kepedulian OJK terhadap pembangunan masjid sehingga dapat membantu kelancaran proses renovasi masjid.
Baca Juga: Udang Sitto Kualitas Premium Asal Pinrang Segera Masuki Pasar Eropa
Dalam kesempatan dimaksud, beliau juga menyampaikan doa dan harapan kepada OJK serta segenap pejabat dan pegawainya di HUT yang ke-9.
Khusus untuk bantuan sosial yang disalurkan kepada masjid/pondok pesantren di Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara dilakukan bersama dengan Sekretaris Daerah Luwu Utara pada tanggal 16 November 2020 secara virtual.
Dalam sambutannya, Kepala OJK Regional 6 Sulampua berharap bantuan sosial tersebut dapat membantu pemerintah daerah dan masyarakat Luwu Utara yang beberapa waktu lalu mengalami bencana alam.
Baca Juga: Hadapi Pandemi, Perusahaan Pengolahan Rumput Laut Ini Tak PHK Karyawan
Kegiatan sosial ini kami tujukan kepada Masjid Haqqul Yakin dan Ponpes Al Fatah di Luwu Utara dengan maksud untuk membantu dan meringankan beban masyarakat sekitar di Kabupaten Luwu Utara yang mengalami banjir bandang. Hal ini sesuai dengan komitmen dan tema HUT OJK ke 9 tahun 2020 yaitu "One OJK Bakti Membangun Negeri,’’ pesan Kepala OJK Regional 6 Sulampua, Moh. Nurdin Subandi.
Dalam kesempatan ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara yang diwakili oleh Sekda Ir. H. Armiadi, M.Si mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Otoritas Jasa Keuangan yang telah turut membantu dalam pembangunan infrastruktur daerah di Luwu Utara.
“Atas nama Pemerintah Daerah Luwu Utara, kami ucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada pimpinan OJK yang telah memberikan perhatian ke daerah kami khususnya untuk pembangunan masjid dan ponpes. Insya Allah, bantuan ini akan digunakan sesuai dengan peruntukkannya” pungkas Sekda Luwu Utara.
Baca Juga: Program Gammara'NA Turunkan Angka Stunting di Bone dan Enrekang