4. Sapi atau Kerbau Membajak Sawah
Bagi anda yang lebih suka lukisan bertemakan aktivitas keseharian di pedesaan bisa juga menggunakan lukisan tema membajak sawah.
Lukisan dengan tema ini dipercaya sebagai simbol kerja keras dan meraih rezeki.
Hewan sapi juga dipercaya sebagai salah satu hewan pembawa keberuntungan sehingga selain lukisan ada pula yang memajang pajangan hewan berkaki empat ini.
Baca Juga: Waspada! Ini 4 Shio yang Akan Ciong di Tahun Kerbau Logam 2021
5. Rusa
Karakter hewan rusa ternyata membawa makna tertentu dalam Feng Shui.
Apabila anda meletakkan lukisan bergambar rusa di ruang tamu maka dipercaya akan mendatangkan tamu – tamu agung di rumah anda.
Jika anda meletakkan dua patung rusa yang mana rusa betina berada di atas maka menunjukkan bahwa istrilah yang memegang kontrol dalam rumah tangga.
6. Bambu
Anda mungkin pernah mendengar bahwa bamboo merupakan salah satu benda pembawa keberuntungan, dari sinilah lukisan alam dengan bambu juga mampu membawa keberuntungan.
Lukisan bamboo ini bermakna kuat dan mampu memberikan umur panjang bagi pemiliknya.
Lukisan bertemakan alam memang sangat menarik dan indah sehingga taka da salahnya jika anda juga memilikinya untuk rumah anda.
Baca Juga: Ramalan Shio Minggu Ini: 3 Shio yang Akan Menaklukan Tantangan
7. Lukisan Air Terjun
Salah satu lukisan alam yang direkomendasikan ialah lukisan bertema air terjun.
Lukisan dengan tema ini bermakna rezeki yang terus mengalir.
Diharapkan pemiliknya terus memperoleh rezeki tiada henti seperti air yang terus mengalir pada air terjun.
Itulah beberapa lukisan yang membawa keberuntungan atau kekayaan bagi pemiliknya.
Anda boleh percaya ataupun tidak tergantung opini masing – masing.