Ridwan menilai, pemberian vaksin bukanlah intervensi paripurna yang serta merta menghilangkan penyakit, termasuk covid-19. Vaksinasi adalah sebuah intervensi jangka panjang yang membutuhkan banyak sumberdaya untuk dapat di gunakan secara aman.
"Banyak penyakit yang dapat dicegah dengan vaksin (PD3I), hingga kini juga belum dapat di eliminasi misalnya campak, polio, diphteri dan influenza. Bahkan penyakit tersebut secara berkala mengalami kejadian luar biasa (KLB) dengan frekuensi yang semakin sering, populasi terdampak yang cenderung meningkat dan wilayah yang semakin meluas," terangnya.
Baca Juga: Kisaran Harga Vaksin Covid-19 yang Sedang Menjalani Uji Klinis Tahap 3
Ridwan menyarankan, semua pihak yang berkepentingan untuk melihat bahwa Pandemi covid-19 adalah bencana kedaruratan kesehatan masyarakat. Untuk itu, mesti juga dengan pendekatan kesehatan masyarakat secara holistik.