Ruang publik ini nantinya digunakan untuk mementaskan pertunjukan seni budaya dan juga sebagai rumah bagi para seniman. Harapannya Taman Indonesia Kaya ini menjadi tempat tumbuh dan berkembangnya seniman dari Jawa Tengah.
Untuk konsep pementasan, tim budaya Djarum Foundation mengikuti konsep yang pernah dilakukan pada Galeri Indonesia Kaya di Jakarta yaitu menampilkan berbagai pertunjukan seni dan budaya dengan tema keragaman Indonesia.
Taman ini nantinya juga akan dibangun shelter bagi para pedagang. Dengan harapan, nantinya PKL mendapatkan pelanggan dari pengunjung yang datang. Hal ini membuat Taman Indonesia Kaya menjadi pendorong perekonomian di Semarang.
Dengan dibangunnya shelter ini pun membuat PKL dapat tertata sehingga tidak menghambar arus lalu lintas di sekitar taman.
Taman ini akan menginspirasi para pekerja seni untuk dapat mengeksplorasi kemampuannya untuk menampilkan seni dan budaya asli Indonesia serta memadukannya dengan konsep kekinian sehingga bisa diterima oleh seluruh masyarakat.