Ditambah lagi mereka yang kecanduan game online cenderung akan bermain hingga larut malam sehingga pola makan, pola tidur, dan gaya hidupnya sudah tak lagi dalam kondisi yang optimal.
Dikutip dari Kompas.com, para pecandu game juga kerap menerapkan pola makan yang buruk, dan inilah awal cerita dari masalah kesehatan, termasuk obesitas.
Oleh sebab itu, meski bisa masuk dalam kategori olahraga, namun game online tetap wajar dilakukan jika dalam taraf yang normal atau tidak berlebihan.
Baca Juga: Jadi Tren di Tengah Pandemi, Game Publisher Nilai Gaming Sudah Jadi Lifestyle
Tak hanya obesitas yang menanti, namun gangguan penglihatan juga membayangi mereka yang bermain game online berlebihan.
Mata manusia tidak memiliki proteksi yang cukup dari paparan sinar biru, yang berasal dari matahari dan alat elektronik.
Hal inilah yang berbahaya bagi retina, karena bisa memberikan efek jangka panjang yaitu kerusakan retina, dan risiko degenerasi makula yang berujung pada kebutaan.
Baca Juga: Sejak tahun 2015, Tren Gaming & Esports di Indonesia Terus Meningkat