Sonora.ID – Kepribadian yang dimiliki setiap orang sudah pasti berbeda-beda. Hal ini juga bisa menentukan karier apa yang cocok untuk setiap kepribadian.
Dalam ilmu astrologi, kepribadian dan sifat seseorang biasanya juga terlihat dari zodiak yang dimiliki. Setiap zodiak memiliki ciri khas yang berbeda-beda.
Nah, berikut ini ada beberapa karakter yang umumnya didapati pada orang dengan zodiak tertentu yang membantu melihat kekuatan terbesar seseorang dalam kariernya.
Baca Juga: Selamat! 3 Zodiak Ini Diprediksi akan Beruntung pada Tahun 2021!
Aries (21 Maret – 19 April)
Aries biasanya akan mengerahkan semua yang mereka miliki untuk unggul dalam kompetisi.
“Mereka memiliki stamina yang tidak seperti zodiak lainnya," kata seorang astrolog, Athena Perrakis.
"Ketika mereka memiliki tujuan di depan, mereka akan mengejarnya dengan sangat berambisi," sambung dia.
Memulai usaha sendiri atau berusaha berada di posisi tingkat tinggi adalah karakteristik seorang Aries.
Baca Juga: 5 Zodiak yang Berpotensi Tajir di Tahun 2021, hingga Bisa Beli Rumah Sendiri
Pilihan karier yang baik untuk Aries adalah posisi manajerial atau kepemilikan karena mereka sering mempertanyakan otoritas.
Yang juga bagus untuk Aries adalah bekerja di bagian Human Resources Department (HRD), sebab mereka sangat intuitif dan seringkali akurat dalam penilaian karakter maupun bakat.
"Selain dorongan dan ambisinya, Aries sangat mengandalkan insting, dan jarang melakukan kesalahan," ujarnya.
Taurus (20 April – 20 Mei)
Orang-orang yang berzodiak Taurus sangat mahir dalam perhitungan, sehingga cocok menjadi penasihat keuangan, investor, dan akuntan yang hebat.
"Taurus adalah zodiak pengelola uang yang baik," ungkapnya.
Mereka cerdas, intuitif, konservatif, dan tidak pernah menyia-nyiakan waktu atau uang.
Maka, mungkin tidak mengherankan jika pendiri Facebook, salah satu perusahaan terbesar di dunia dan salah satu orang terkaya di planet ini adalah seorang Taurus.
Baca Juga: Harap Sabar, Ini 3 Zodiak yang Kurang Beruntung di Minggu Ini
Gemini (21 Mei – 20 Juni)
Berhati-hatilah saat membuka mulut di sekitar Gemini karena mereka biasanya memiliki sesuatu yang cerdas untuk dikatakan saat itu juga.
"Gemini adalah tanda kecerdasan. Mereka sangat pandai mengartikulasikan ide-ide kompleks dengan cara yang dapat dipahami orang, sehingga mereka bisa menjadi guru dan penerjemah yang hebat," terangnya.
Orang-orang Gemini cenderung pintar dan fasih. Mereka juga bisa menjadi profesor, pembicara publik, politisi, atau pendebat.
Baca Juga: 4 Zodiak yang Beruntung di Minggu ini, Uang Sagitarius Mengucur Deras
Cancer (21 Juni – 22 Juli)
Cancer dikenal sebagai zodiak yang sangat emosional dan penuh kasih. Dengan demikian, mereka dapat dengan mudah melihat ke dalam hati, pikiran, dan jiwa orang lain.
Tujuan hidup mereka adalah mengurus orang lain terutama keluarga.
"Mereka adalah koki yang hebat dan banyak di antaranya menjadi pemilik atau manajer restoran karena orang merasa aman berada dekat dengan mereka," ungkap Perrakis.
Cancer secara alami mengasuh siapapun di sekitar mereka. Mereka juga unggul dalam posisi merawat manusia, rumah dan lainnya.
Leo (23 Juli – 22 Agustus)
Leo memiliki keinginan untuk melakukan apa pun yang mereka inginkan dan karisma untuk mewujudkannya.
Mereka adalah multitasker luar biasa yang ingin menguasai dunia.
"Karisma, kecerdasan, stamina, energi positif, dan kekuatan mereka menjadikan mereka pemimpin yang mengagumkan," jelas Perrakis.
"Ada banyak presiden, senator, musisi, CEO, dan guru yang memiliki zodiak Leo," lanjut dia.
Leo adalah pemimpin alami yang selalu berada di urutan teratas. Sebagian besar dari mereka juga menyukai perhatian.
Baca Juga: Ingin Terus Dapat Perhatian & Kasih Sayang? Cari Pasangan dengan 3 Zodiak Ini
Virgo (23 Agustus – 22 September)
Virgo pada umumnya adalah pecandu kerja. Pekerjaan dapat memberi mereka kebahagiaan sekaligus stres yang luar biasa.
Jika mereka bekerja dengan baik di tempat kerja, mereka sangat puas. Bila tidak, hal itu akan menghantuinya.
Virgo sering berbicara tentang kehidupan profesional mereka dan cenderung menganalisis semuanya secara berlebihan sampai melihat ke detail paling kecil.
Karena alasan ini, Virgo sering kali menjadi penulis, editor, stylist, dan bahkan detektif hebat.
Baca Juga: Bakat Terpendam 12 Zodiak yang Selama Ini Tidak Diketahui