Air dapat menghentikan aliran haid untuk sementara
Meskipun lapisan rahim terus terkelupas saat kamu benar-benar terendam, tapi air dapat menghentikan aliran haid untuk sementara.
Ini karena tekanan dari air yang masuk melawan gravitasi darah yang keluar dari vagina.
Baca Juga: 5 Penyebab Jantung Bengkak Yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Anemia
Kamu masih bisa hamil jika sedang haid
Banyak orang beranggapan bahwa tidak bisa hamil jika berhubungan seks saat sedang haid.
Namun, ini tidak benar.
Meskipun lebih kecil kemungkinannya untuk hamil saat sedang menstruasi, bukan tidak mungkin sama sekali.
Ini karena sperma dapat bertahan hidup di dalam tubuh hingga lima atau enam hari.
Jadi jika kamu memiliki siklus yang relatif pendek, berhubungan seks menjelang akhir menstruasi dan berovulasi tepat setelah menstruasi selesai, bisa berpotensi hamil.
Baca Juga: 5 Manfaat Mengonsumsi Kopi di Pagi Hari yang Jarang Diketahui Orang