Sonora.ID - Seorang gadis bernama Aura (14) meninggal dunia karena terlindas truk bermuatan TBS kelapa sawit yang dikemudikan ayahnya sendiri.
Peristiwa yang terjadi di Aceh Selatan ini belum bisa dipastikan apakah ada unsur kesengajaan atau tidak.
Namun beredar kabar jika, ayahnya Husaini alias Saini (42) kesal lantaran Aura memergokinya bersama selingkuhan.
Husaini pun membenarkan jika keluarganya tengah dihadapi oleh masalah, namun dia membantah sengaja menabrak anaknya sendiri.
Baca Juga: Selingkuh dengan Istri Orang, Oknum Anggota Satpol PP Ini Dihukum Cambuk 100 Kali
“Masalahnya ya itu, pokoknya masalah rumah tangga. Kalau diceritakan enggak enak. Kalau nyenggol bukan saya senggol. Tapi memang anak saya sudah nahasnya," kata Husaini singkat saat diwawancara, Minggu (20/12/2020).
Diketahui, Aura yang merupakan warga Gampong Keude Meukek, Kecamatan Meukek, Aceh Selatan, Jumat (18/12/2020) pukul 22.30 WIB, menghembuskan nafas terakhirnya.
Dia tewas setelah dilindas oleh truk besar bermuatan tandan buah segar (TBS) kelapa sawit.
Kapolres Aceh Selatan, AKBP Ardanto Nugroho melalui Kasat Lantas Akp Eko Baskara mengatakan, saat itu Husaini (42) sedang mengendarai mobil barang jenis Mitsubishi Colt Diesel Nopol BL 8765 EC dari arah Blangpidie, Abdya menuju Tapaktuan, Aceh Selatan.
Baca Juga: Tafsir Mimpi Selingkuh hingga Berhubungan Badan dengan Orang Asing, Ini Maknanya
"Sesampainya di simpang Desa Kuta Baro, Kecamatan Meukek, anaknya Aura menghentikan truk yang dikemudikan Husaini (ayah korban) dengan cara bergantung di samping truk,” jelas Kasat Lantas.
“Namun ternyata Saini selaku sopir tidak mau berhenti. Husaini langsung menjalankan mobilnya sehingga anaknya Aura (korban) terjatuh," ungkap AKP Eko Baskara.
Saat Aura terjatuh, dia justru terlindas ban belakang truk sebelah kanan.
Baca Juga: Bukannya Menyesal saat Digrebek, Pelakor Ini Justru Minta Istri Selingkuhannya 'Berkaca'
Sehingga mengenai kepala korban dan langsung meninggal dunia di tempat kejadian.
Melihat Aura terjatuh hingga terlindas, keluarga korban pun langsung berhamburan histeris ke lokasi kejadian untuk menghampiri dan memeluk jasad korban.
"Husaini beserta barang bukti saat ini diamankan di Mapolres Aceh Selatan guna pengusutan lebih lanjut," tukas Kasat Lantas.
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Husaini: Saya Tidak Menabrak Anak Saya.