Hindari Drama dalam Pertemanan, Vicky Shu: Jadi Tong Sampah Saja

2 Januari 2021 11:00 WIB
Hindari Drama dalam Pertemanan, Vicky Shu: Jadi Tong Sampah Saja
Hindari Drama dalam Pertemanan, Vicky Shu: Jadi Tong Sampah Saja ( YouTube SonoraFM)

Sonora.ID - Membicarakan orang lain padahal orang itu adalah teman sendiri, merupakan hal yang sering kali terjadi dan bahkan dianggap hal yang biasa.

Di lingkungan apapun, baik itu pertemanan di sekolah, kampus, tempat kerja, pertemanan yang sudah sejak lama sekali pun, memungkinkan hal itu terjadi.

Vicky Shu, seorang public figure yang juga terjun di dunia politik pun mengaku sering kali menemukan ‘drama’ di lingkungan pekerjaannya.

Baca Juga: Membekas hingga Jadi Trauma, Vicky Shu: Please Jangan Body Shaming

Namun, dirinya tetap tidak mau terlibat di dalam drama-drama tersebut yang memilih untuk menjadi ‘tong sampah’ saja.

“Simple ya, enggak usah ngomongin orang lain atau bersikap netral saja. Itu yang paling penting. Kalau ada orang ngomongin tentang yang lain, stop, jangan disampaikan. Ya sudah, jadi tong sampah saja,” ungkapnya menjelaskan.

Bagi Vicky cara menjadi tong sampah ini manjur untuk menghindari konflik di dalam lingkungan apapun.

Baca Juga: Sering Terjadi, Vicky Shu: ‘Friend with Benefit’ Sebetulnya Tidak Salah

Hal ini pun dibenarkan oleh Guru Grooming, Yuliana F. Hartanto yang menegaskan bahwa dalam lingkungan apapun, sikap netral menjadi sikap yang terbaik.

“Sikap netral itu sikap yang terbaik ya, tidak memicu peperangan antara orang lain,” ujarnya menegaskan.

Di sisi lain, Vicky juga belajar untuk mendiamkan orang-orang yang membicarakannya, kecuali jika ada orang yang bertanya langsung.

Baca Juga: Hati-Hati! Kecanduan Nonton Drama Korea Bisa Sebabkan Erotomania

“Memilih diam, kecuali ada orang yang bertanya langsung, memberikan faktanya seperti ini. Tapi ya sudahlah tidak perlu negur juga karena percuma,” jelas Vicky.

Mengapa dirinya menganggap percuma meluruskan pemikiran orang yang menjelekkannya? Baginya orang yang sudah berpikiran buruk akan orang lain, pikirannya sudah jelek sehingga sudah tidak bisa diluruskan lagi.

“Kita berbuat baik aja, lama-lama dia baik-baikin kita sendiri sih, yang sudah-sudah seperti itu,” ujarnya.

Baca Juga: Millen Cyrus Diamankan Terkait Narkoba, Ini 4 Cara agar Anak Muda Terhindar dari Jerat Narkoba

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm