Dari data nasional, merchant QRIS saat ini sudah mencapai 5.459.644 unit dengan sumbangan dari regional Kalimantan mencapai 4,4% atau setara dengan 240.418 merchant.
Peningkatan ini dinilai sangat baik karena menandakan antusiasme masyarakat dalam menggunakan metode transaksi non tunai atau cashless dan memilih sistem digital yang diklaim lebih aman dan praktis.
Tak hanya untuk transaksi jual beli, namun QRIS juga digunakan untuk donasi, sehingga memudahkan dalam pendataan dan transparansi keuangan.