Inilah Kuliner yang Wajib Anda Coba Saat Berkunjung Ke Daerah Bandungan, Semarang

9 Januari 2021 14:45 WIB
Penjual Sate Kelinci Bandungan
Penjual Sate Kelinci Bandungan ( Jejakpiknik.com)

Semarang, Sonora.ID - Bandungan menjadi Kawasan yang sering dikunjungi oleh wisatawan saat berlibur ke semarang. Saat berlibur ke bandungan, kamu tidak hanya dapat menikmati tempat wisata yang dingin dengan pemandangan yang indah.

Saat berwisata ke Bandungan Kabupaten Semarang, kurang lengkap jika tidak menyantap sate kelinci. Perpaduan udara dingin kawasan Bandungan ditemani hagatnya teh dan lezatnya sate kelinci menjadi kombinasi yang sangat pas untuk berlibur ke tempat ini.

Di Kawasan bandungan, untuk menemukan penjual sate kelinci sangat mudah. Hampir disetiap sudut Kawasan bandungan menjual sate kelinci.

Baca Juga:  Gurihnya Getuk Goreng Kuliner yang Bisa Dicoba di Kota Semarang

Bila Anda tertarik dan ingin mencicipi sate kelinci legendaris ini, mampirlah ke Warung Sate Kelinci Pak Pono. Lokasinya berada di jalan raya menuju Gedong Songo, tepatnya setelah Pasar Bunga Bandungan.

Sate kelinci ini, memiliki kadar lemak yang lebih rendah dan ramah kolesterol. Daging kelinci memiliki tekstur daging yang cenderung lebih lembut dan halus, ketimbang daging ayam dan daging sapi yang memiliki banyak serat pada dagingnya.

Walaupun memiliki tekstur daging yang berbeda, cara penyajian Sate kelinci ini hampir sama seperti sate ayam dan sate sapi. Potongan daging kelinci ditusuk menggunakan tusuk sate, kemudian dipanggang diatas bara api hingga matang. 

Baca Juga: Udah Tahun 2021, Begini Cara Makan Durian yang Kekinian

Setelah matang, sate disajikan diatas piring yang sudah terisi potongan lontong, lalu disiram dengan kuah kacang yang khas, tidak lupa sate kelinci ini dilengkapi dengan irisan cabe rawit dan bawang merah, yang menambah rasa pedas pada kuah satenya.  

Satu porsi sate kelinci ini dibanderol dengan harga Rp 20.000- Rp 25.000 kamu sudah bisa menikmati 10 tusuk sate kelinci, ditemani potogan lontong, dan kuah kacang yang gurih. Kuliner inipun menjadi kuliner yang tidak dapat dilewatkan saat kamu berkunjung kedaerah Bandunngan, Semarang. 

Baca Juga: Rekomendasi Gelato Enak di Semarang, Cita Rasa Italia Versi Lokal

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm