The Wailing (2016)
Film ini menceritakan tentang sebuah kasus pembantaian keluarga yang dilakukan oleh keluarganya sendiri di sebuah desa terpencil di Korea yang bernama Gokseung. Polisi mencurigai bahwa pembunuh menjadi gila karena mengonsumsi jamur yang tumbuh di sekitar tempat kejadian.
Narasi kompleks di film ini berputar di sekitar cerita hantu, penyihirm dan entitas spiritual dan supernatural lainnya.
Bagi para penggemar film horor dan thriller, wajib menonton film The Wailing ini.
Baca Juga: Sutradara Film Korea 'Believer' Gaet Park So Dam & Kim Dong Hae dalam Film Terbarunya
Burning (2018)
Lee Chang-dong merilis film Burning pada tahun 2018. Film ini bergenre drama misteri.
Film Burning dibintangi oleh Yoo Ah-in, Jun Jong-seo dan Steven Yeung. Burning diadaptasi dari cerita pendek “Barn Burning” karya Haruki Murakami.
Bukan hanya memberikan kisah cinta segitiga yang mengekang perhatian penonton, pembuatan karakternya juga menyuguhkan pandangan kritis terhadap kesenjangan sosial di Korea Selatan.
Old Boy (2003)
Film Park Chan-wook yang dirilis tahun 2003 ini merupakan film aksi asal Korea Selatan yang mengisahkan seorang pegawai bernama Oh Dae-Su (Choi-Min-Sik) yang suka mabuk-mabukan diculik serta dipenjara secara misterius selama 15 tahun.
Oh Dae-Su sendiri tanpa mengetahui siapa penculiknya dan motif di balik dirinya harus dipenjara selama 15 tahun
Old Boy mengalami overdrive setelah Oh dilepaskan dari kurungannya dan berusaha menemukan orang yang bertanggung jawab atas penangkapannya 15 tahun sebelumnya.
Tanpa memberikan terlalu banyak, twist di akhir film ini adalah salah satu yang masih dibicarakan sekitar 17 tahun setelah film pertama kali dirilis.
Baca Juga: 8 Drama Korea yang Tayang Desember 2020, 'True Beauty' Banyak Ditunggu