Hal yang sama dialaminya pada saat bekerjasama dengan anak buahnya, ia selalu berpesan untuk terus menjadi solusi dari sebuah masalah dan jangan ‘mentok’.
“Seolah-olah kalau ada persoalan itu solusi cuma satu. Jangan ‘mentok’, jangan buntu, kamu yakin bahwa itu satu-satunya solusi?” sambungnya menambahkan.
Baginya setiap masalah pasti ada berbagai solusi yang bisa menjadi pilihan, itu lah yang saat ini dikenal dengan istilah plan A, plan B, plan C, dan seterusnya.
Baca Juga: Ciptakan Komunikasi Efektif dengan Keterampilan Mendengarkan
Qodari menekankan bahwa dalam hidup, setiap manusia tidak boleh mengalir begitu saja, tetapi harus memiliki tujuan yang jelas.
“Jadi ya semua itu harus dibuat perencanaannya. Nah kalau ada masalah, kita harus tenang dulu, calm dulu, diam saja dulu. Coba diresapi,” ujarnya.
Pasalnya, menurut pengamat politik ini, jika masalah direspon dengan terburu-buru, biasanya manusia cenderung emosional sehingga tidak bisa berpikir jernih.
Baca Juga: Punya Masalah dengan Bangun Pagi? Coba Biasakan Lakukan Hal Ini