Keduanya merupakan pasangan incumbent yang maju dalam pilkada 2020 dan mengungguli dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur lainnya, yakni Christiany Euginia Paruntu dan Salim Sehan Landjar, serta Vonie Anneke Panambunan dan Hendry Runtuwene pada pilkada 9 Desember lalu.
“Sedang mempersiapkan dokumen terkait pelantikan gubernur dan wakil gubernur sulawesi utara yang terpilih. dokumen akan dikirimkan ke kementerian dalam negeri untuk selanjutnya dipersiapkan proses pelantikan gubernur dan wakil gubernur sulut terpilih oleh presiden ri joko widodo,“ kata Jemmy Kumendong Kepala Biro Pemerintahan Pemprov Sulut di kantor gubernur Sulawesi Utara, di Wanea, Manado, Selasa (26/1/21).
Baca Juga: Kepergok Istri Sedang Bersama Selingkuhan di Mobil, Diduga Istri Waket DPRD Sulut Diseret Mobil
Olly Dondokambey dan Steven Kandouw merupakan gubernur dan wakil gubernur periode 2016-2021. Masa berakhir jabatan keduanya yakni 12 Februari 2021.
Pasangan Olly Dondokambey dan Steven Kandouw akan dilantik kembali sebagai gubernur dan wakil gubernur sulut untuk periode kedua.