Sonora.ID - Bukan hanya karena kepintaran, peluang, dan kerja keras, tetapi kesuksesan seseorang juga dipengaruhi oleh adanya networking yang baik dengan banyak pihak.
Memiliki jaringan atau hubungan yang luas membuat peluang berkarir menjadi lebih besar, tak heran hal ini menjadi faktor penentu yang harus diusahakan juga.
Licensed Master Trainer NLP, Hingdranata Nikolay menyatakan bahwa ada perbedaan yang sangat jelas antara networking dan ‘ada maunya’.
Baca Juga: Bagaimana Membangun Hubungan Bisnis dalam Perusahaan Melalui Sinergi?
Baginya, networking harus dibangun dalam waktu yang panjang dan rutin, sehingga hubungan baik tersebut tetap terus terjaga.
“Orang yang menyendiri pada saat dia butuh sesuatu baru dia ke orang lain, biasanya orang akan bilang kalau ada maunya saja. Itu bukan networking itu ada maunya,” jelas Hing.
Dengan kata lain, network tidak bisa dibangun secara instan, harus ada kemauan kedua pihak untuk saling menjaga hubungan baik tersebut, sehingga berujung pada saling membantu.
Baca Juga: Pentingnya Mengelola Keberagaman dalam Hubungan Antar Rekan Kerja
Sayangnya, Hing juga menyadari bahwa faktor networking ini sering kali dilupakan oleh orang-orang yang sedang merintis usaha atau karirnya.
“Banyak yang lupa bahwa untuk membangun apapun, karir, pekerjaan, dan semuanya, itu butuh hubungan sosial kan sebenarnya. Kita butuh orang lain,” sambungnya menegaskan.
Bahkan lebih dari itu, hubungan atau jaringan yang luas serta kuat tersebut bisa menjadi kekuatan pada diri atau karir yang sedang dijalani.
Baca Juga: Pentingnya Kerja Sama Dalam Menggaet Best Talent dalam Perusahaan
“Jadi power tersendiri. Tidak hanya berbisnis, tapi juga hubungan pribadi, masyarakat, bahkan ke keluarga kita,” jelasnya.
Hing menjelaskan bahwa sudah menjadi rahasia umum, jika ada keluarga yang menitipkan salah satu anggota keluarganya untuk dibantu dalam urusan bekerja atau sekolah kepada pihak network keluarga tersebut.
Maka sangat penting untuk tidak hanya membangun jaringan yang luas, tetapi mampu menjaga jaringan tersebut tetap baik dan kuat.
Baca Juga: Motivasi Kerja, Begini Cara Mudah Jaga Konsistensi dalam Bekerja