6 Alasan Nusa Dua Bali Jadi Destinasi Wisata yang Tepat Ketika Pandemi

9 Februari 2021 15:58 WIB
6 Alasan Nusa Dua Bali Jadi Destinasi Wisata yang Tepat Ketika Pandemi
6 Alasan Nusa Dua Bali Jadi Destinasi Wisata yang Tepat Ketika Pandemi ( (DOK. SHUTTERSTOCK))

Sonora.ID - Jenuh lantaran hanya berdiam diri dirumah dan melakukan hal yang sama setiap harinya? Sepertinya Anda membutuhkan rekreasi dan piknik.

Namun, saat ini masih pandemi Covid-19, jangan khawatir pasalnya di Indonesia telah ada percontohan destinasi wisata yang aman dan ramah meski masih dalam situasi pademi.

Salah satu tempat wisata yang dapat Anda kunjungi saat pandemi seperti sekarang ini, Nusa Dua Bali.

Tempat yang berlokasi di pesisir selatan Pulau Dewata, Nusa Dua dikenal sebagai area yang memiliki hotel dan resor mewah di Bali.

Tidak hanya itu, mereka dengan biaya terbatas pun cocok berkunjung ke sana.

Berikut ini adalah 6 alasan mengapa Nusa Dua Bali bisa menjadi pilihan destinasi wisata untuk dikunjungi pada masa pandemi:

Baca Juga: Menikmati Indahnya Karimunjawa, Wisata Pantai hingga Hutan Mangrove

1. Terdapat pertunjukan seni budaya

Salah satu tempat yang dapat Anda kunjungi kala berada di Nusa Dua bali adalah anda akan disajikan pertunjukan seni budaya.

Meski pandemi tempat ini telah menerapkan protokol kesehatan yang ketat sehingga menjadi destinasi wisata yang cukup aman jika dikunjungi.

Devdan Show merupakan salah satu daya tarik wisata terbesar di Nusa Dua. Pertunjukan teatrikal ini memadukam tarian tradisional Nusantara dan akrobat.

Selain itu, Anda pun bisa berkunjung ke Museum Pasifika untuk melihat kolehsi seni dari berbagai penjuru dunia.

Baca Juga: Destinasi Wisata Keluarga, Serunya Berpetualang di Semarang Zoo

2. Menyajikan pelayanan terbaik

Nusa Dua terdapat sejumlah resor kelas dunia yang bakal memanjakan Anda dengan pelayanan terbaik.

Villa dengan kolam renang pribadi, infinity pool, dan semua fasilitas terbaik telah menanti Anda di Nusa Dua.

Baca Juga: Rekomendasi Destinasi Wisata Outbond Seru di Sekitar Semarang

3. Daerah percontohan new normal pariwisata

Nusa Dua merupakan tempat wisata di Bali pertama yang menerapkan program new normal pariwisata.

Hal ini mempertimbangkan kelengkapan fasilitasnya yang memadai, mulai dari akomodasi, tempat wisata, hingga rumah sakit berskala internasional.

Selain itu, lokasinya pun tidak terlalu jauh dari Bandara Ngurah Rai.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata di Myanmar yang Sayang di Lewatkan Kala Berkunjung

4. Punya wisata water sport

Nusa Dua terkenal akan wisata water sport-nya yang lengkap, lebih dari sekadar naik jet ski atau banana boat.

Salah satu yang paling menarik dan wajib dicoba adalah naik jet pack di atas air untuk sensasi terbang seperti Iron Man.

Baca Juga: Destinasi Wisata Lawang Sewu, Kesan Mistis Yang Bisa Berubah Jadi Manis

5. Punya pantai istimewa

Garis pantai di Nusa Dua pun tidak kalah istimewa. Lanskap pesisirnya bukan hanya berpasir putih dengan ombak tenang, tetapi juga ada gugusan karang dengan deburan ombak yang cukup ganas.

Namun, hal ini justru dimanfaatkan sebagai tempat wisata. Salah satunya adalah Pantai Waterblow Nusa Dua.

Di sana, Anda bisa merasakan semburan air raksasa hasil dari deburan ombak yang membentur tebing karang.

6. Bisa safari naik unta

Hanya di Nusa Dua, Anda bisa merasakan sensasi menyusuri garis pantai dengan naik unta seperti di Timur Tengah.

Sudah banyak agen perjalanan di Nusa Dua yang menyediakan pilihan ini. Anda akan ditemani seorang pawang unta untuk memastikan perjalanan berjalan mulus dan aman.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Destinasi Wisata Pesona Keindahan Alam di Bayumas

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Alasan Nusa Dua Bali Jadi Pilihan Destinasi Wisata Saat Pandemi",

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm