Sonora.ID – Begitu cepatnya transformasi digital yang saat ini kita jalani, menuntut semua pihak untuk bisa beradaptasi dengan teknologi.
Hampir semua kegiatan yang kita lakukan sehari-hari ini tidak lepas dari penggunaan internet, salah satunya bisnis online.
Seperti yang kita tahu, bisnis online memungkinkan para penjual untuk menjangkau pasar yang lebih luas dan juga lebih mudah dilakukan karena aktivitasnya dilakukan dalam dunia digital.
Untuk para pemula khususnya para fresh graduate, berikut ini ada 5 ide bisnis online yang bisa kamu coba!
Baca Juga: 5 Ide Bisnis Dengan Omset Keuntungan Tinggi Tapi Modal Rendah
Jual produk atau jasa di marketplace
Di tahun 2021 ini kamu juga bisa jualan apapun dengan memanfaatkan marketplace yang ada. Situs jual beli online produk seperti Shopee, Tokopedia, Lazada dan banyak lagi.
Kamu bisa menjual pakaian, makanan, dan lain-lain.
Selain itu, kamu bisa jual jasa yang kamu punya melalui marketplace penyedia layanan jasa seperti Fiverr, Upwork, 99Design dan lain-lain.
Memulai bisnis online dengan produk atau jasa yang kamu suka dan mau kamu tawarkan. Tidak perlu modal besar, cukup dengan marketplace kamu bisa memulai bisnis kamu.
Dropshipper
Sistem dropship ini juga belakangan ini semakin populer dan banyak bermunculan di tengah penjualan barang melalui internet.
Dengan sistem dropshio, kamu tak perlu menyimpan stok barang, kamu hanya perlu menggunakan sistem order.
Beda dengan reseller, dropshipper bisa langsung menjual produk dengan gambar dan spesifikasi produknya sehingga mudah untuk dilakukan.
Kalau kamu mendapatkan order dari pembeli, kamu bisa meneruskan order dan detail pengiriman ke supplier yang menjual barang tersebut.
Beda dengan reseller yang biasanya harus menyetok barang yang akan dijual, Dropshipper bisa langsung menjual produk dengan gambar dan spesifikasi produknya sehingga mudah untuk dilakukan.
Baca Juga: Pandemi Covid-19, Pelaku Usaha Nilai Transaksi Online Harus Dimaksimalkan
Jasa Desain Grafis
Banyaknya bisnis kecil hingga menengah yang muncul selama pandemi ini membutuhkan akses terjangkau untuk branding logo, konten sosial media, dan desain website yang membutuhkan jasa desain grafis.
Kamu bisa mencoba menawarkan jasa desain grafis kamu untuk membantu bisnis mereka.
Cukup dengan software desain, laptop dan kemampuan desain grafis yang kamu miliki bisa jadi cuan yang menguntungkan.
Jasa Content Writer
Kamu punya passion menulis? Coba tawarkan jasa content writing yang saat ini juga banyak dibutuhkan.
Ditambah jika kamu punya pengetahuan mengenai SEO, bisa membantu klien untuk menggunakan keyword tertentu untuk target audiens mereka dalam pencarian online.
Selama punya koneksi internet, kamu bisa menjalankan bisnis ini bahkan darimana saja.
Baca Juga: Jadi Kunci pada Bisnis Online, Berikut Teknik Copywriting yang Menarik
Jasa pembuatan website
Kalau kamu familiar dengan HTML, CMS, pemrograman dan sejenisnya, bisa mencoba untuk menawarkan kemampuanmu dalam membuat website kepada bisnis yang membutuhkan.
Saat ini jasa pembuatan website banyak sekali dibutuhkan seiring dengan transformasi digital bisnis yang sedang berkembang di Indonesia.
Sehingga banyak pemiliki bisnis yang membutuhkan website untuk bisnis mereka.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Ide Bisnis Online Minim Modal Buat Fresh Graduate, Siap Untung Besar"