7 Danau Terindah di Indonesia yang Wajib Dikunjungi Usai Pandemi

27 Februari 2021 10:00 WIB
Danau Bratan, Bali
Danau Bratan, Bali ( (shutterstock))

Sonora.ID - Indonesia adalah negara dengan keaneragaman keyaan alam yang luas. Mulai dari pengunungan, pantai, telaga, sungai hingga danau yang mempesona.

Jika Anda salah satu pecinta alam ada pasti mengetahui danau-danau yang indah dan mempesona di Indonesia.

Danau-danau tersebut seolah memiliki aura yang menenangkan, dan penuh kedamaian. Selain itu panorama yang indah turut serta menyihir siapapun wisatawan yang datang.

Penasaran danau mana saja yang dimaksud? Berikut 7 danau terindah yang dimiliki oleh negara Republik Indonesia:

Baca Juga: 10 Destinasi Wisata Alam di Lampung yang Tak Boleh Dilewatkan Kala Berkunjung

1. Danau Kelimutu

Ilustrasi Nusa Tenggara Timur - Danau Kelimutu.

Danau ini berlokasi di Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Uniknya, setiap danau kecil memiliki warna air yang berbeda dan selalu berubah.

Pemandangan terindah di Danau Kelimutu ini bisa Anda nikmati saat matahari terbit.

2. Situ Patenggang

Situ Patenggang, danau eksotik, Minggu (1/3/2015), di Desa Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, tampak elok dengan kondisi khasnya yang meneduhkan dan hening dibalut dengan hawa sangat sejuk. Hamparan kebun teh yang subur dan hijau juga membuat daya tarik tersendiri bagi dan

Pemandangannya indah, suasananya sejuk dan lokasinya mudah dijangkau.

Tidak heran jika danau ini menjadi salah satu yang paling banyak dikunjungi wisatawan di Jawa Barat.

3. Telaga Warna 

Telaga Warna dilihat dari Batu Ratapan Angin di Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah, Minggu (2/11/2014).

Di Telaga Warna Anda dapat menikmati udara yang segar dan bersih.

Selain menikmati udaranya yang sejuk, Anda pun bisa melihat pemandangan danau unik yang warna airnya berubah-ubah dikelilingi hijaunya bukit dan pepohonan rimbun.

4. Danau Bratan

Danau Bratan, Bali

Selain pantai eksotis, Bali juga punya danau yang elok yakni Danau Bratan di kawasan Bedugul. Keindahannya menjadi tujuan favorit wisatawan.

5. Danau Segara Anak

   Sonora.id   Danau Segara Anak

Bagi Anda yang pernah mendaki gunung Rinjani pasti mengetahui Danau Segara Anak. Disalah terdapat hamparan pemandangan yang indah dan menenangkan.

Bahkan tak jarang kawasan tersebut dijadikan tempat berkemah beberapa wisatawan.

Tampak Gunung Baru Jari yang menjadi latar belakang menawan Danau Segara Anak.

 Baca Juga: 5 Destinasi Wisata yang Cocok Untuk Berbulan Madu dengan Pasangan

6. Labuan Cermin

Danau Labuan Cermin

Beralih ke Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, danau ini memang mencerminkan kejernihan airnya.

Airnya bening, sehingga kapal yang berada di permukaan pun tampak seperti melayang.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Romantis yang Ada di Yogyakarta, Jawa Tengah

7. Danau Sentani

Danau Sentani, Jayapura, Papua.

Di timur Indonesia, ada sekeping surga yang terletak 50 kilometer (km) dari kota Jayapura, yakni Danau Sentani dengan luas lebih dari 9.000 hektar dan merupakan danau terbesar di Papua.

Baca Juga: 7 Destinasi Wisata di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Danau Terindah di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm