Firdaus juga menanggapi unggahan ibu Felicia Tissue, Meilia Lau tentang keponakannya yang disebutnya sebagai karyawan.
"Saya meluruskan sebagai keluarga besarnya, jangan sampai dia dianggapnya 'cuma karyawan mobilnya tolong dibalikin', kan terlalu terhina banget tuh," kata Firdaus melalui cuplikan video Intelmedia TV.
Pihaknya juga mengatakan Nadya tak serta merta menerima Kaesang pangarep, melainkan dengan melihat bibit bebet bobotnya.
"Dan keponakan gue juga belum tentu sama Kaesang. Kalaupun si Felicia ini nggak senang sama Kaesang ya silahkan aja ngomong sama Kaesang, jangan keponakan gue dibawa-bawa," lanjutnya.
"Keponakan gue mah seorang wanita siap menerima siapapun yang ingin, tetapi dengan lihat bibit, bobot, bebet," lanjutnya lagi.
Sedikit informasi, jika Firdaus Oiwobo merupakan pengacara yang berani dan nyentrik. Dirinya merupakan cucu langsung dari Sultan Ismail Muhammad Syah asli dari daerah Wawo yang pernah memimpin Bima saat meletusnya gunung Tambora.
Baca Juga: Pentingkan Pendidikan, 7 Selebritis Korea Ini Ternyata Lulusan S2