Jadi Prioritas, 370 Wartawan Kalsel Jalani Vaksinasi Covid-19 Tahap 2

10 Maret 2021 15:31 WIB
salah seorang wartawan Kalsel jalani vaksinasi di Gedung PWI Kalsel, Rabu (10/03)
salah seorang wartawan Kalsel jalani vaksinasi di Gedung PWI Kalsel, Rabu (10/03) ( Smart Banjarmasin/Eva)

Banjarmasin, Sonora.ID – Ratusan wartawan dari berbagai media di Kalimantan Selatan menjalani vaksinasi CoVID-19, Rabu (10/03), yang masuk dalam rangkaian pemberian vaksin tahap kedua bagi para lansia dan juga pekerja pemberi pelayanan publik.

Vaksinasi dilaksanakan di Gedung PWI Kalimantan Selatan di Jalan Pangeran Hidayatullah, Banjarmasin, mulai pukul 10.00 hingga 14.00 WITA.

Aktivitas awak media yang kerap bertemu dengan banyak orang dari berbagai kalangan, menjadikan risiko tertular virus tersebut jadi sangat tinggi.

Baca Juga: Hari Pertama Vaksinasi CoVID-19 Lansia di Banjarmasin, Warga Rela Antre Dari Pagi

Dijelaskan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Muslim, tingkat penularan yang tinggi menjadi salah satu alasan diberikannya vaksinasi ini di tahap kedua, setelah sebelumnya tahap pertama difokuskan untuk tenaga kesehatan.

“Kenapa wartawan? Karena mereka ini merupakan kelompok yang memiliki risiko setelah tenaga kesehatan, TNI dan Polri. Wartawan atau jurnalis ini kan sering bertemu dengan masyarakat banyak,” tuturnya kepada Smart FM, di sela-sela vaksinasi di Gedung PWI Kalimantan Selatan.

Prioritas kepada wartawan untuk mendapatkan vaksin, juga sudah ditegaskan oleh Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu, saat pencanangan tahap kedua vaksinasi CoVID-19 dimulai.

Baca Juga: Jubir Satgas Covid-19 Kalsel: Virus B117 Dibawa Penyintas Asal Bandung

suasana screening sebelum vaksinasi di Gedung PWI Kalsel

Selain itu, dengan adanya vaksinasi secara massal kepada wartawa, Muslim berharap dapat membantu pencapaian target Dinas Kesehatan di tingkat kabupaten /kota.

Sehingga nantinya, tujuan untuk menekan angka kasus positif baru dapat ditekan dengan terbentuknya kekebalan di sekitar.

“Vaksin ini untuk mengurangi angka sakit, jadi kalau angka sakit berkurang, angka kematian akibat CoVID-19 juga akan berkurang,” jelasnya lagi.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Selatan, Zainal Helmi, mengungkapkan ada 370 wartawan yang terdata untuk menjalani vaksinasi.

Baca Juga: Sepekan Jadi Pj Gubernur Kalsel, Safrizal Jalani Vaksinasi CoVID-19

Namun karena banyaknya peserta yang tidak seimbang dengan kapasitas gedung, vaksinasi terpaksa digelar dalam dua sesi, yakni pada hari ini dan juga Jumat (12/03) nanti.

“Pembagian pelaksanaan ini untuk menghindari penumpukan orang di dalam gedung, ini saja sudah kita bagi tapi tetap berpotensi menumpuk,” tuturnya.

Vaksinasi ini menurutnya juga merupakan tindak lanjut dari MoU antara Dewan Pers dengan Kementerian Kesehatan RI, untuk menyiapkan 5 ribu vaksin untuk wartawan di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Tersisa 29%, Vaksinasi Nakes di Kalsel Ditarget Rampung Pekan Depan

Helmi mengakui jika pihaknya sudah mengusulkan jatah vaksin untuk 550 wartawan. Namun yang direalisasikan oleh pemerintah hanya 370-an di termin 1 tahap kedua ini.

“Untuk termin 2 nanti kami harapkan ada tambahan jatah, sehingga mereka yang tidak sempat di termin 1 dapat diikutsertakan bersama dengan mereka yang sudah mendapatkan vaksin hari ini,” pungkasnya.

Vaksinasi CoVID-19 yang digelar PWI Kalimantan Selatan pada hari ini berlangsung dengan bantuan dari Dinas Kesehatan Provinsi.

Wartawan yang sudah terdata melakukan registrasi ulang dan mengambil nomor urut, kemudian dilanjutkan dengan screening atau pemeriksaan kesehatan yang bersangkutan, seperti pengukuran suhu tubuh dan juga tekanan darah.

Screening dilanjutkan dengan sesi tanya jawab kondisi kesehatan calon penerima vaksin, salah satunya terkait adanya riwayat penyakit berbahaya atau sedang dalam tahapan pengobatan penyakit kronis lainnya.

Baca Juga: Vaksinasi Nakes di Banjarmasin Belum Mencapai Separuh, Baru 48 Persen

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm