Kapan Inovasi Bisnis Harus Dilakukan? Ini Penjelasan Motivator Bisnis Tung Desem Waringin

11 Maret 2021 12:35 WIB
8 Tips Jitu Membangun Bisnis Bersama Pasangan, Anti Berantem!
8 Tips Jitu Membangun Bisnis Bersama Pasangan, Anti Berantem! ( Freepik.com)

Sonora.ID -Sebagai pemilik bisnis, tentunya Anda juga merasa bosan dan jenuh dengan bisnis yang dijalankan saat bisnis atau usaha tidak memiliki inovasi.

Dengan melakukan inovasi, pemilik bisnis akan lebih bergairah untuk terus berkreasi dan menciptakan hal baru.

Pada dasarnya, penting untuk melakukan inovasi demi bertahannya sebuah bisnis. Tanpa melakukan inovasi, bisnis akan terasa kurang menarik dan kurang diminati.

Lalu, tentu Anda akan bertanya-tanya kapan inovasi bisnis harus dilakukan? Sebab, melakukan inovasi menjadi salah satu tujuan Anda dalam berbisnis yakni menaikan omzet penjualan.

Baca Juga: Harga CPO Terus Naik, Bagaimana Kinerja Emitennya?

Untuk menjawab waktu yang tepat kapan melakukan inovasi dalam berbisnis, Berikut ini penjelasan dari Tung Desem Waringin selaku Motivator dan Pakar Marketing No. 1 Indonesia.

“Kita perlu sekali satu yang namanya kalau bisa sebelum ditelan oleh perubahan, kita sudah berinovasi.” Jelasnya, dalam program ‘Smart Business Talk’ radio Smart FM.

Dalam kesempatan itu pula, pihaknya juga menekankan jika inovasi berbeda dengan perkembangan yang mungkin sudah dilakukan oleh kebanyakan pelaku usaha.

“Inovasi berbeda dengan perkembangan. Inovasi adalah lompat. Menemukan sesuatu yang baru. Gila sedikit boleh, tapi bermanfaat. Dari tidak ada menjadi ada. Menggabungkan hal yang bermanfaat menjadi ada. Pungkasnya lagi.

Baca Juga: 7 Ide Bisnis Rumahan Kekinian, Modal Kecil Untung Menjanjikan!

Oleh sebab itu, inovasi sendiri harus menjadi karakter natural dari pelaku bisnis. Hal ini lantaran pada saat bisnis mengalami masalah, pelaku bisnis tidak terlambat dalam menghadapinya.

“Pelaku bisnis berpikir hanya saat diperlukan. Akibatnya apa? Ketika terjadi masalah seperti stuck dalam penjulan, seringkali hal ini sudah terlambat tidak mempunyai inovasi, tidak mempunyai peningkatan yang dibutuhkan.” Ucapnya.

Baca Juga: Berkenalan Dengan Denny Mangare, Kreator Pipe Craft Lampu Hias Dengan Penghasilan Jutaan Rupiah Perbulan

Sebab, pihaknya juga menjelaskan jika kebanyakan pelaku usaha yang target bisnisnya sudah tercapai, seringkali mengabaikan untuk berpikir dan membuat inovasi lantaran berada di zona nyaman.

“Semua manusia itu punya kecenderungan dasar malas berpikir. Tanpa berinovasi, Anda akan ketinggalan jaman,” tegasnya. 

Dijelaskan pula oleh Tung Desem Waringin, jika inovasi mempunyai tujuan yakni harus menjadi berguna, lebih cepat, lebih bagus, lebih murah, serta lebih mahal asal menjadi lebih bagus dan bergengsi. Sebab, bisnis harus dilakukan bagi pelaku bisnis agar mampu bertahan dalam persaingan bisnis yang semakin ketat.

Baca Juga: Tips Mencari Penghasilan Tambahan di Masa Pandemi Menurut Financial Educator!

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm