Sonora.ID - Saat ini pemerintah sedang fokus untuk memutus rantai penularan Covid-19 yang sudah masuk ke Indonesia sejak lebih dari satu tahun yang lalu.
Hampir seluruh kegiatan pun dialihkan melalui dalam jaringan atau daring, termasuk sidang yang melibatkan Rizieq Shihab pada hari ini di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur,
Meski sudah diumumkan sebelumnya bahwa sidang akan diadakan secara daring, tetapi pihak simpatisan Rizieq masih berdatangan ke lokasi sidang tersebut.
Baca Juga: Merendahkan Peradilan, Rizieq Shihab Bisa Kena Tindak Pidana Baru
Dikutip dari Kompas.com, jajaran Polres Jakarta Timur pun akhirnya mengadakan tes swab antigen bagi massa atau simpatisan yang datang ke pengadilan tersebut.
Hasilnya adalah salah satu simpatisan Rizieq dari Jawa Barat yang datang ke lokasi sidang dinyatakan positif Covid-19.
Hal ini dinyatakan langsung oleh Kapolsek Cakung Kompol Satria Darma yang menyebutkan bahwa sekitar 36 orang simpatisan hadir pada pengadilan hari ini.
“Swab antigen bagi warga yang datang dari luar kota dan kami tanya mereka mengakunya dari Jawa Barat. Jumlahnya sekitar 36 orang. Semuanya kami laksanakan swab antigen dan satu orang dinyatakan reaktif,” ungkapnya menjelaskan.
Pihaknya juga menyebutkan bahwa pihak yang dinyatakan reaktif tersebut saat ini langsung di kirim ke wisma atlet untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Sementara sisanya, 35 simpatisan lainnya dibawa ke Polres Jakarta Timur untuk juga menjalani pemeriksaan.
Baca Juga: Hasil Catatan Medis, Polisi Sebut Rizieq Shihab Sempat Terinfeksi Covid-19
Pasalnya, pihak Kapolsek juga sebelumnya sudah memberitahukan bahwa sidang digelar secara virtual.
“Sudah kami sampaikan persidangan yang dijalankan hari ini semuanya dilaksanakan secara virtual dan kami imbau untuk bisa kembali ke rumah masing-masing,” tegasnya.
Sidang hari ini berkaitan dengan kasus kerumunan yang terjadi di Petamburan, Jakarta Pusat, kasus kerumunan di Megamendung, dan kasus tes usap palsu di RS Ummi Bogor.
Baca Juga: Rizieq Shihab, Dirut RS Ummi Andi Taat, dan Menantunya Tersangka atas Kasus Swab Test
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com, dengan judul ‘Datang Tonton Sidang, 1 Simpatisan Rizieq Shihab dari Jawa Barat Positif Covid-19’.