Wali Kota Eri Cahyadi saat sambutan acara gowes to zoo di KBS, Minggu (21/03/2021). (
Sonora/Budi Santoso)
Tidak hanya itu, ia pun mengaku juga telah berkoordinasi dengan Universitas Negeri Surabaya (Unesa) akan membuat pertunjukkan tampilan tiap akhir pekan yakni kesenian dari mahasiswa Seni Drama Tari Musik (Sendratasik).
Wali Kota yakin jika semuanya perguruan tinggi ikut bergerak membangun kota maka hasilnya akan luar biasa.
“Kita buat seindah dan senyaman mungkin karena semua perguruan tinggi siap bersama-sama gerakkan ekonomi,” jelasnya.
Sebagai pengetahuan, OTAS adalah bentuk program Sahabat Satwa dimana perorangan, lembaga, maupun perusahaan menjadi mitra dalam pemeliharaan satwa. Program OTAS tersebut, satwa akan menerima pakan dengan standar nutrisi yang terjaga, akses perawatan medis, dan kesejahteraan dengan berlandaskan kaidah konservasi. Program ini, dapat diajukan oleh Sahabat Satwa dengan periode waktu minimal 12 bulan atau lebih.