Kegiatan rutin lain adalah hospital schooling, home schooling, hospital schooling berlangsung di RSMH Palembang di sal anak setiap jam 2 sampai jam 4 sore. Home schooling berlangsung di rumah singgah di Lebak Rejo Sekip setiap hari minggu.
“Kami mengajak adik-adik pengidap kanker bermain, belajar, menggambar, mendongeng sehingga mereka bisa melupakan rasa sakit mereka,” ujarnya.
Ia merasa bersyukur dan termotivasi setelah bergabung di komunitas ini.
“Identitas mereka tidak boleh ditanyakan, ternyata banyak anak-anak ini yang berprestasi. Dari raut wajah mereka kadang mengisyaratkan penyakit yang parah, tapi mereka tetap semangat. Jangan kalah semangat, justru mereka yang menghibur kita. Mereka juga Bahagia, kita sakit sedikit saja sudah mengeluh, mereka semangat tetap bertahan menjalani hidup, kita wajib bersyukur,” ujarnya
Baca Juga: Kanker Prostat: 13 Gejala sebagai Deteksi Dini dan Cara Mencegahnya.