The Rock Kalah Jadi 'Manusia Botak Terseksi di Dunia' dari Pangeran William

1 April 2021 10:00 WIB
Dwayne The Rock Johnson kalah dari pangeran William sebagai 'pria botak terseksi di dunia'
Dwayne The Rock Johnson kalah dari pangeran William sebagai 'pria botak terseksi di dunia' ( )

Sonora.ID – Dwayne 'The Rock' Johnson telah kalah dari Pangeran William yang dinobatkan sebagai 'pria botak terseksi di dunia'. Ia pun menanggapinya dengan seruan bercanda.

Melansir dari NME, The Rock menanggapi sebuah cerita yang diterbitkan oleh The Sun pekan lalu, di mana perusahaan bedah kosmetik Longevita melakukan sebuah survei yang kemudian diunggah oleh The Rock ke Twitter.

Cerita aslinya mengklaim bahwa hasil tersebut diperoleh dari menganalisis 'blog, laporan, dan halaman-halaman yang ditemukan di penelusuran Google yang mengandung kata 'sexy'.

Baca Juga: Viral Dwayne Johnson 'The Rock' Terapi Bekam, Apa Itu Terapi Bekam?

Nama pangeran William dilaporkan telah disebutkan sebanyak 17,6 juta kali dengan menggunakan kriteria seperti itu.

Kemudian di posisi kedua diisi oleh Mike Tyson, disusul oleh Jason Statham, Pitbull, Michael Jordan, Floyd Mayweather, John Travolta, Bruce Willis, Dwayne 'The Rock' Johnson', dan Vin Diesel.

"Bagaimana bisa hal ini terjadi – disaat Larry David jelas memiliki denyut nadi?!?! #memintaperhitunganulang" ujar The Rock menanggapinya.

Selain The Rock, Stanley Tucci yang namanya tidak disebutkan dalam survei, berbagi pemikirannya di Instagram dengan sebuah kolasi calon pesaing untuk gelar tersebut.

Pilihannya termasuk Sir Patrick Stewart, Mark Strong, Tilda Swinton, LL Cool J, dan banyak lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Stanley Tucci (@stanleytucci)

Di sisi lain, Dwayne 'The Rock' Johnson ini juga sudah memberikan teaser kolaborasi barunya dengan Microdoft dan Xbox pada awal bulan ini.

Aktor tersebut turun ke media sosial untuk membongkar kotak yang disertakan dengan kartu termasuk logo untuk Xbox Series X, serta merek minuman energi Johnson yang baru-baru ini diluncurkan, ZOA.

Baca Juga: Dapat Gelar 'Orang yang Paling Disukai di Dunia', The Rock: Saya Membuat Sedikit Kemajuan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm