Sonora.ID - Memasuki bulan Ramadhan, umat muslim melakukan berbagai aktivitas khusus, seperti santap sahur dan berbuka puasa.
Santap sahur tidak kalah penting dengan berbuka puasa, sebab santap sahur merupakan waktu diperbolehkannya makan dan minum sebelum ibadah puasa dimulai.
Oleh sebab itulah, sahur memang sangat penting dan sebaiknya jangan melewatkannya. Tak hanya itu, ketika akan melakukan ibadah puasa selama seharian penuh, ada baiknya untuk mengonsumsi makanan yang baik supaya puasa berjalan dengan lancar.
Ya, sederet makanan berikut ini menjadi makanan yang baik dikonsumsi saat sahur. Selain itu, beberapa makanan ini sangat baik jika dijadikan sumber energi terlebih untuk melakukan berbagai aktivitas selama berpuasa.
Penasaran makanan apa saja yang baik dikonsumsi saat sahur? Yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini.
Baca Juga: Mengupil Ternyata Bisa Membatalkan Puasa Loh, Ini Penjelasan Ustaz
Sayur dan Buah-buahan
Saat sahur, sayur dan buah-buahan menjadi salah satu makanan yang wajib Anda konsumsi. Resep masakan seperti tumis sayuran, sup sayuran dan sejenisnya sangat baik untuk dikonsumsi.
Mengonsumsi sayur dan buah-buahan juga sangan bagus untuk menjaga daya tahan tubuh. Selain itu, Anda juga bisa mengonsumsi buah-buahan yang diolah menjadi jus atau smoothies untuk membuat kenyang tahan lama.
Makan Kaya Akan Protein
Selanjutnya, makanan yang baik dikonsumsi saat sahur yaitu makanan yang mengandung banyak protein. Protein sendiri sangat sibutuhkan supaya tubuh mendapatkancadangan energi.
Adapun makanan yang kaya akan protein seperti daging, telur, ikan, tahu, tempe, dan kacang-kacangan.
Baca Juga: Tak Hanya Ibadah, 7 Manfaat Luar Biasa Menjalankan Puasa Bagi Kesehatan
Makanan Kaya Zat Besi
Selain makanan kaya protein, makanan yang baik dokonsumsi saat puasa yaitu makanan yang mengandung zat besi,
Zat besi saat puasa harus terpenuhi karena pada saat puasa orang akan kekurangan zat besi terutama bagi seseorang penderita anemia.
Beberapa makanan yang mengandung zat besi yiatu hati ayam, sayur bayam, serta sayur daun singkong.
Konsumsi Susu
Susu sangat baik untuk dikonsumsi saat sahur guna mendapatkan energi untuk menjalankan puasa. Susu sudah terbukti menjadi minuman sehat dengan kandungan gizi yang sangat banyak.
Selain mengandung vitamin hingga bermacam mineral, susu juga menjadi sumber kalsium yang tinggi. Kalsium sendiri sangat diperlukan untuk kesehatan tulang.
Sebaiknya, pilihlah susu ang menawarkan tanpa lemak demi manfaat optimal. Anda juga bisa memilih susu nabati seperti susu kedelai yang kaya akan kandungan protein.
Konsumsi Karbohidrat
Mengonsumsi karbohidrat pada saat sahur bisam memberikan efek kenyak tahan lama. Ada baiknya, pilihlah karbohidrat yang kompleks dan makanan yang tinggi serat.
Makanan tersebut seperti nasi merah. Mengonsumsi makanan tinggi serat juga dapat mengatur pelepasan energi secara perlahan.
Baca Juga: Benarkah Menelan Ludah atau Dahak Bikin Batal Puasa? Ini Kata Ustaz